Buntut Sita Orang Utan, Mobil BBKSDA Sumut Dirusak

Ones Lawolo, telisik indonesia
Senin, 22 Maret 2021
0 dilihat
Buntut Sita Orang Utan, Mobil BBKSDA Sumut Dirusak
Mobil petugas BBKSDA Sumut yang dirusak Ormas di Binjai. Foto: Ist.

" Ya bang. Petugas sedang melakukan penyelidikan. Saksi-saksi masih diambil keterangannya "

MEDAN, TELISIK.ID - Petugas Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Sumatera Utara (Sumut) dikabarkan diserang oleh sejumlah ormas berseragam loreng di Kota Binjai, Sumut.

Dalam peristiwa yang terjadi di Kecamatan Binjai Timur, Kota Madya Binjai tersebut beberapa kendaraan petugas BBKSDA Sumut dirusak akibat dilempar batu oleh sejumlah ormas.

Berdasarkan infomasi diterima Telisik.id, petugas BBKSDA Sumut tengah melakukan penyitaan orangu uan di kawasan Binjai Timur. Orang utan tersebut merupakan milik warga. Namun, warga sekitar itu pun bersama ormas mengamuk. Sehingga terjadi kericuhan bersama petugas BBKSDA Sumut.

Akibat peristiwa itu, kaca-kaca mobil petugas pecah dan BKSDA Sumut terpaksa melarikan diri. Kini, Kepolisian Resor Binjai turun melakukan penyelidikan soal penyerangan ormas tersebut.

Kasubbag Humas Polres Binjai, AKP Siswanto Ginting ketika dikonfimasi Telisik.id membenarkan adanya penyerangan petugas BKSDA Sumut tersebut. Saat ini, pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan terkait peristiwa itu.

"Ya bang. Petugas sedang melakukan penyelidikan. Saksi-saksi masih diambil keterangannya," katanya.

Baca Juga: Meski Haram, Jokowi Pastikan Semua Pesantren di Jatim akan Terima Vaksin AstraZeneca

Siswanto juga mengaku belum mengetahui motif peristiwa tersebut. Hanya saja, peristiwa tersebut berawal dari penyitaan orangutan.

"Info belum tau pasti. Kita masih lidik. Sementara hanya karena penyitaan orangutan," pungkasnya mengakhiri melalui via WhatsApp.

Sementara itu, Kepala Bagian Tata Usaha (Humas) BBKSDA Sumut, Teguh Setiawan yang dikonfirmasi terkait peristiwa itu, pihaknya juga membenarkan insiden tersebut.

Dia mengatakan, petugas yang menjadi korban masih di Polres Binjai.

"Kita masih mengumpulkan informasi terkait itu. Kawan-kawan silakan merapak ke Polres Binjai. Kita akan lakukan konferensi pers di sana," tutupnya. (B)

Reporter: Ones Lawolo

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga