Pembangunan Pintu Air Arena Dayung Dibiarkan Mangkrak

Sunaryo, telisik indonesia
Senin, 02 Maret 2020
0 dilihat
Pembangunan Pintu Air Arena Dayung Dibiarkan Mangkrak
Proyek pintu air arena dayung yang tak diselesaikan pekerjaanya. Foto : Naryo/Telisik

" Kita sudah surati, tapi tidak ada jawaban. Kalau sudah begitu, sudah harus dilakukan pemutusan kontrak. "

MUNA, TELISIK.ID - Satu lagi proyek mangkrak di Kabupaten Muna. Adalah rehabilitasi kawasan pintu air arena dayung Sarana Olah Raha (SOR) La Ode Pandu. Sejak dikerjakan oleh CV Alif Pratama akhir tahun 2019, proyek senilai Rp 999 juta itu hingga saat ini dibiarkan terlantar. 

Dilokasi proyek sebenarnya sudah dilakukan pengecoran pada tiang-tiang pintu air. Hanya saja belum dilakukan pengecoran lantai, penimbunan dan talud. Kini yang tersisa di lokasi hanya pasir, batu dan base camp tempat pekerja. Tidak ada tanda-tanda pihak kontraktor mau menyelesaikan pekerjaan itu.

Baca Juga : Besok Kandidat Cawawali Uji Kebolehan

Usut punya usut, proyek yang melekat di Dinas Pemuda dan Olahraga (Diposra) itu terkesan dipaksakan. Waktu lelang tidak sampai satu bulan. Masa kontrak hanya sekitar 15 hari. Kemudian diperpanjang 50 hari. Sementara dana yang cair sudah sekitar 30 persen. 

Hayadi, Kadispora Muna yang dikonfirmasi mengaku, tak tahu banyak soal kegiatan itu. Pasalnya, Ia baru menjabat sebagai kadispora. Namun, Ia tidak lepas tangan begitu saja. Ia sudah melakukan langkah-langkah dengan menyurati pihak kontraktor.

 "Kita sudah surati, tapi tidak ada jawaban. Kalau sudah begitu, sudah harus dilakukan pemutusan kontrak," singkatnya.

Baca Juga : Rusman Terus Kejar Partai

Reporter: Naryo
Editor: Sumarlin

Baca Juga