Caleg Dapil 1 Muna Barat, La Ode Awal Kasisi: Wujudkan Kesejahteraan Non ASN
Erni Yanti, telisik indonesia
Senin, 25 Desember 2023
0 dilihat
Pemuda dan mahasiswa Muna Barat usai melakukan pertemuan dengan calon anggota DPRD Kabupaten Muna Barat, La Ode Awal Kasisi. Foto: Ist.
" Salah satu caleg dari Dapil 1 Kabupaten Muna Barat, La Ode Awal Kasisi mengatakan, untuk menopang pertumbuhan ekonomi, perlu adanya sinergitas antara berbagai unsur "
MUNA BARAT, TELISIK.ID - Salah satu harapan dari pemilu dan pesta demokrasi tahun 2024 adalah banyaknya program, visi misi dan politik gagasan yang menjadi platform besar untuk membangun masyarakat dan daerah Kabupaten Muna Barat secara umum.
Hal ini disampaikan boleh salah satu caleg dari Dapil 1 Kabupaten Muna Barat, La Ode Awal Kasisi. Dia mengatakan, untuk menopang pertumbuhan ekonomi, maka perlu adanya sinergitas antara berbagai unsur.
Adapun yang menjadi gambaran visi misi La Ode Awal Kasisi adalah terwujudnya ekonomi masyarakat Kabupaten Muna Barat yang mandiri, dan mampu menciptakan lapangan pekerjaan sendiri.
Tak hanya itu, ia juga membeberkan apa yang menjadi orientasi dari harapan masyarakat dan generasi ke depan yang dikonsepkan dalam visi misi yaitu mewujudkan akses pendidikan yang mudah bagi generasi muda di Kabupaten Muna Barat, mewujudkan petani yang cerdas, mandiri, bersaing dan berdaya guna, mewujudkan tenaga non ASN Kabupaten Muna Barat sejahtera.
Baca Juga: KPU Muna Barat Simulasi Perhitungan Suara dan Penggunaan Aplikasi Sirekap
Program prioritas dan sasaran jangka panjang adalah Kuliah Mudah (PKS menang pada pemilu 2024 akan mendorong terwujudnya beasiswa bagi semua mahasiswa untuk Kabupaten Muna Barat), Petani Berdaya (mempelopori terwujudnya kebun pertanian bagi masyarakat pada setiap desa yang sema costnya melibatkan APBD Kabupaten Muna Barat).
Ia juga menambahkan, Honorer Sejahtera (Pemerintah Daerah Memberikan Tambahan Intensif Kepada Para Tenaga Honorer Sebagai bentuk penghargaan kepada merea yang dananya dari APBD Kabupaten Muna Barat, akses fasiltas kesehatan yang mudah bagi masyarakat Muna Barat, mendorong Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).
Tokoh pemuda dari Desa Maperaha, Asdir, sangat mengapresiasi program yang dicanangkan oleh caleg DPRD Kabupaten Muna Barat, La Ode Awal Kasisi.
"Memang sekarang ini yang harus kita bicarakan adalah politik gagasan yang sesuai dengan permasalahan dan kebutuhan masyarakat Muna Barat. Tak hanya itu, wacana tersebut juga harus menjadi aktualisasi untuk program kerja ke depan agar tepat sasaran," bebernya.
Sementara Pemuda Muna Barat, Rasmin Jaya mengatakan, gagasan dan program tersebut sangat tepat sasaran dengan kebutuhan generasi muda saat ini, apa lagi terkait dengan pengembangan potensi sumber daya manusia.
Baca Juga: Bahri Tanggapi Isu Pergantian Pj Bupati Muna Barat
Sebagai pemuda, Ia juga menjelaskan terkait dengan kondisi anggota DPRD Muna Barat yang tidak konsisten dengan gagasan yang dibawa.
"Lain pada saat kampanye dan melakukan sosialisasi kepada masyarakat, namun ketika mereka terpilih, tidak ada aktualisasi yang memberikan dampak positif kepada masyarakat. Kita jadikan sebagai pelajaran untuk lebih baik sebagai representasi masyarakat," tegasnya, Senin (25/12/2023).
Ia menilai banyak anggota DPRD yang tidak mengerti dan paham terhadap masalah masyarakat di segala komponen, apalagi yang banyak berbicara di ruangan DPRD hanya segelintir orang.
Harapannya kepada masyarakat, pemuda dan mahasiswa, agar betul-betul melihat calon yang mempunyai rekam jejak yang baik, pernah memperjuangkan aspirasi masyarakat dan mempunyai program yang tepat sasaran seperti Calon Anggota DPRD dari Dapil 1 Kabupaten Muna Barat, La Ode Awal Kasisi. (A)
Penulis: Erni Yanti
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS