Cara Cepat Membuat Gold Notes Instagram yang Viral

Merdiyanto , telisik indonesia
Jumat, 16 Agustus 2024
0 dilihat
Cara Cepat Membuat Gold Notes Instagram yang Viral
Fitur baru Instagram yakni Gold Notes bisa mengubah warna Insta Notes menjadi emas dan menambah variasi saat membagikan Notes. Foto: Repro Shutterstock

" Fitur Notes dimanfaatkan pengguna untuk membuat catatan kecil dengan 60 karakter. Biasanya fitur ini muncul di laman atas kolom DM Instagram "

KENDARI, TELISIK.ID - Pengguna Instagram dikejutkan dengan adanya fitur baru yakni Gold Notes. Fitur ini mengubah warna Insta Notes menjadi emas dan bisa menambah variasi saat membagikan Notes.

Fitur ini tidak memiliki perbedaan signifikan dari sebelumnya. Perbedaan fitur ini dari fitur lain adalah warna notes yang muncul di laman Insta Notes.

Sebelumnya, fitur Insta Notes ini menampilkan catatan yang ditinggalkan pengguna Instagram dalam warna khas media sosial. Namun, sekarang warna tersebut bisa diubah berkat fitur Gold Notes dilansir dari Suara.com jaringan Telisik.id.

Fitur Notes ini dimanfaatkan pengguna untuk membuat catatan kecil dengan 60 karakter. Biasanya fitur ini muncul di laman atas kolom DM Instagram.

Baca Juga: Banyak Andalkan Fitur AI, Begini Spesifikasi Google Pixel 9 dan Harganya

Fitur Gold Notes sendiri dibuat secara khusus untuk memeriahkan Olimpiade Paris 2024 yang digelar di Paris, Perancis.

Fitur ini sendiri belum jelas sampai kapan gold akan dipertahankan di Instagram. Kemungkinan, akan menjadi fitur permanen.

Gold sendiri merujuk pada medali emas yang diraih para juara Olimpiade 2024 seperti dilansir Cnbcindonesia.com.

Instagram menyediakan beberapa kata kunci yang bisa dipakai untuk membuat fitur Gold Notes ini. Diantaranya adalah 'Gold', 'Olympic', 'Champion', 'Victory', '2024 Games', 'Olympiad', 'Podium' dan 'Medal'. Berikut cara membuat Gold Notes di Instagram.

Baca Juga: Tips Ampuh Cegah Memori HP Penuh Gegara Kebanyakan Grup WhatsApp

1. Masuk ke aplikasi Instagram di HP masing-masing

2. Buka laman DM Instagram

3. Klik 'Insta Notes'

4. Tulis catatan dengan beberapa kata kunci terkait Olimpiade 2024

5. Share dan bagikan Insta Notes ini

6. Secara otomatis catatan tersebut berubah menjadi Gold Notes

Itu tadi langkah membuat Gold Notes di Instagram. Pastikan Anda mengupdate Instagram terlebih dahulu sebelum menggunakan fitur baru ini. (C)

Penulis: Merdiyanto

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga