Sepeda Motor Desain Klasik Yamaha Fazzio Banyak Diincar di Kota Kendari

Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Selasa, 24 Januari 2023
0 dilihat
Sepeda Motor Desain Klasik Yamaha Fazzio Banyak Diincar di Kota Kendari
Sepeda motor keluaran terbaru Yamaha, Fazzio menghadirkan desain klasik. Meski terlihat jadul, motor ini sudah menerapkan sistem tenaga hybrid. Foto: Oto.com

" Sepeda motor keluaran Yamaha terbaru, Fazzio menjadi incaran banyak orang, termasuk masyarakat Kota Kendari. Desainnya yang klasik ala vespa 2000-an menjadi daya tarik tersendiri "

KENDARI, TELISIK.ID - Sepeda motor keluaran Yamaha terbaru, Fazzio menjadi incaran banyak orang, termasuk masyarakat Kota Kendari. Desainnya yang klasik ala vespa 2000-an menjadi daya tarik tersendiri.

Seorang sales dealer Yamaha di Kota Kendari, Sam mengatakan, karena banyaknya permintaan, pembeli Yamaha Fazzio harus rela menunggu 1-4 bulan dari hari pengorderan.

"Karena setiap kita ambil unit, lima unit misalnya, cepat sekali habis," tuturnya.

Baca Juga: Honda Luncurkan Motor Mini dengan Desain Unik

Dilansir dari Yamaha-motor.co.id, Yamaha Fazzio mempunyai teknologi andalan mesin blue core hybrid yang menjadi jargon utama pemasarannya. Blue core hybrid sendiri adalah teknologi yang mempunyai dua sumber tenaga.

Dua sumber tenaga ini adalah tenaga yang dihasilkan dari mesin dan tenaga yang berasal dari electric power start assist. Teknologi ini memberikan pengalaman berkendara lebih bertenaga, ramah lingkungan, dan handal.

Selain itu, Yamaha Fazzio juga dihubungkan langsung dengan smartphone melalui aplikasi Y-Connect, teknologi ini dinamakan communication control unit (CCU) yang bisa mamantau lokasi hingga status bahan bakar motor.

Baca Juga: Menprin Usul Pajak Nol Persen Industri Otomotif, Komisi XI DPR Tak Setuju

Dalam segi penampilan, Yamaha Fazzio apik dibalut gaya klasik ala vespa tahun 2000-an. Joknya yang besar memberikan kapasitas tangki hingga 5,1 Liter sehingga tak khawatir kehabisan bensin di tengah jalan. Tak seperti sepeda motor lain, Yamaha Fazzio menampilkan speedometernya secara digital.

Warna yang ditawarkanpun beragam, Fazzio Neo berani dengan warna neon nyentrik, seperti cyan, merah, hitam dan beige, sedangkan Fazzio Lux punya nuansa warna aman yang kalem dan elegan seperti hitam matte dan prestige silver.

Di Kota Kendari, Fazzio Neo dibanderol dengan harga Rp 25 juta, sedangkan Fazzio Lux harganya Rp 26 juta per unit. (B)

Penulis: Adinda Septia Putri

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga