Daftar Lengkap Kalender Libur Mei 2025, Tanggal Merah dan Cuti Bersama Dimanfaatkan Bersantai

Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Jumat, 25 April 2025
0 dilihat
Daftar Lengkap Kalender Libur Mei 2025, Tanggal Merah dan Cuti Bersama  Dimanfaatkan Bersantai
Manfaatkan libur Mei 2025 untuk bersantai, berlibur, dan kumpul keluarga tercinta. Foto: Repro Travel Detik.

" masyarakat mendapatkan total lima hari libur di bulan Mei, yang terdiri dari tiga hari libur nasional dan dua hari cuti bersama "

JAKARTA, TELISIK.ID - Bulan Mei 2025 menjadi salah satu bulan yang paling ditunggu oleh masyarakat. Hal ini tidak terlepas dari banyaknya hari libur nasional dan cuti bersama yang tersedia selama bulan tersebut.

Informasi resmi mengenai tanggal merah ini telah ditetapkan melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri Nomor 1017 Tahun 2024, Nomor 2 Tahun 2024, dan Nomor 2 Tahun 2024 yang mengatur tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025.

Dari penetapan tersebut, masyarakat mendapatkan total lima hari libur di bulan Mei, yang terdiri dari tiga hari libur nasional dan dua hari cuti bersama.

Melansir dari Tempo, Jumat (25/4/2025), selain itu, terdapat pula beberapa hari Minggu yang juga jatuh pada bulan Mei dan termasuk dalam hari libur kalender reguler.

Keseluruhan hari libur ini bisa dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan, baik liburan maupun istirahat dari rutinitas harian.

Berikut ini adalah rincian daftar hari libur nasional dan cuti bersama pada bulan Mei 2025:

Daftar Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Mei 2025:

1. Kamis, 1 Mei 2025 – Hari Buruh Internasional

2. Minggu, 4 Mei 2025 – Libur tanggal merah reguler

3. Minggu, 11 Mei 2025 – Libur tanggal merah reguler

4. Senin, 12 Mei 2025 – Hari Raya Waisak 2569 BE

5. Selasa, 13 Mei 2025 – Cuti Bersama Hari Raya Waisak

6. Minggu, 18 Mei 2025 – Libur tanggal merah reguler

7. Minggu, 25 Mei 2025 – Libur tanggal merah reguler

8. Kamis, 29 Mei 2025 – Kenaikan Yesus Kristus

9. Jumat, 30 Mei 2025 – Cuti Bersama Kenaikan Yesus Kristus

Baca Juga: 10 Suku di Tanah Air Cetak Lulusan Sarjana Paling Banyak

Total libur pada bulan Mei 2025 mencakup beberapa hari libur nasional, hari Minggu, serta dua hari cuti bersama yang membuat potensi long weekend menjadi sangat memungkinkan.

Dengan kombinasi hari libur tersebut, masyarakat memiliki peluang untuk merencanakan aktivitas lebih leluasa.

Dari keseluruhan jadwal tersebut, terdapat dua momen penting yang menciptakan long weekend, yakni pada perayaan Hari Raya Waisak dan Kenaikan Yesus Kristus.

Kedua momen tersebut memberikan kesempatan libur selama empat hari berturut-turut yang bisa dimanfaatkan secara maksimal.

Rincian Long Weekend Mei 2025:

1. Long Weekend Hari Raya Waisak 2569 BE

Sabtu, 10 Mei 2025 – Libur akhir pekan

Minggu, 11 Mei 2025 – Libur tanggal merah reguler

Senin, 12 Mei 2025 – Hari Raya Waisak 2569 BE

Selasa, 13 Mei 2025 – Cuti Bersama Hari Raya Waisak

2. Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Kamis, 29 Mei 2025 – Hari Libur Nasional Kenaikan Yesus Kristus

Jumat, 30 Mei 2025 – Cuti Bersama Kenaikan Yesus Kristus

Sabtu, 31 Mei 2025 – Libur akhir pekan

Dua rangkaian long weekend ini menjadikan bulan Mei sebagai bulan yang cukup padat dengan hari libur. Perencanaan yang baik akan membantu masyarakat untuk mengoptimalkan waktu tersebut secara produktif maupun rekreatif.

Selain hari libur pada bulan Mei 2025, masyarakat juga dapat mulai mencatat sisa libur nasional dan cuti bersama yang akan terjadi di bulan-bulan berikutnya hingga akhir tahun 2025. Informasi ini sangat penting untuk membantu perencanaan kegiatan jangka panjang seperti perjalanan, cuti tahunan, hingga agenda keluarga.

Baca Juga: Tempat Wisata Ini Bisa jadi Pilihan Berakhir Pekan, Dekat dari Kota Kendari

Sisa Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025:

1. Minggu, 1 Juni 2025 – Hari Lahir Pancasila

2. Jumat, 6 Juni 2025 – Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah

3. Senin, 9 Juni 2025 – Cuti Bersama Idul Adha 1446 Hijriah

4. Jumat, 27 Juni 2025 – Tahun Baru Islam 1447 Hijriah

5. Minggu, 17 Agustus 2025 – Hari Kemerdekaan Republik Indonesia

6. Jumat, 5 September 2025 – Maulid Nabi Muhammad SAW

7. Kamis, 25 Desember 2025 – Hari Raya Natal

8. Jumat, 26 Desember 2025 – Cuti Bersama Hari Natal

Perlu dicatat bahwa pada bulan Oktober dan November 2025 tidak terdapat hari libur nasional atau cuti bersama tambahan. Hal ini juga telah tercantum dalam SKB 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025 yang telah ditetapkan sebelumnya. (C)

Penulis: Ahmad Jaelani

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga