Dr. Zaidul Akbar Anjurkan Bahan Rimpangan Jadi Minuman Tiap Hari
Iradat Kurniawan, telisik indonesia
Sabtu, 07 November 2020
0 dilihat
Bahan rimpang-rimpangan yang baik untuk kesehatan. Foto: Repro google.com
" Rimpang-rimpangan pasaran seperti jahe, temulawak, lengkuas, yang lebih berlimpah harus jadi teman hidup sehat tiap hari. "
BAUBAU, TELISIK.ID- Rimpang-rimpangan berupa jahe, temulawak, kunyit, kunir putih, lengkuas, bangle dan berbagai jenis rimpangan yang lain, mempunyai banyak khasiat yang perlu diketahui.
Ketika mengonsumsi jahe atau kunyit misalnya, di situ ada mineral, vitamin, asam amino, enzim dan antibiotik, serta ada antiinflamasi versi tumbuhan tersebut.
Ketika Anda mengkonsumsi rimpang maka efek sampingnya adalah efek yang baik tapi belum diketahui sains. Berbeda dengan ketika mengonsumsi obat kimia, maka efek sampingnya justru malah bikin masalah baru, karena konsepnya adalah obat (sintetik) adalah 'racun' (terukur).
Oleh sebab itu, Dr. Zaidul Akbar mengajak untuk kembali ke tumbuhan-tumbuhan ciptaan Allah SWT, seperti untuk mendapatkan “efek lurus dan efek samping”nya yang jauh lebih baik dan tidak bisa dibandingkan dengan obat sintetik.
"Produk Allah yang alami, halal dan baik seperti ini pasti banyak manfaatnya," jelas Dr Zaidul Akbar dikutip CR@zaidulakbar, Minggu (07/11/2020).
Apalagi, lanjut Zaidul Akbar konsepnya adalah semakin seseorang banyak berinteraksi dengan produk-produk rimpangan ini maka akan semakin sehat tubuhnya, pencernaan, darah, enzim dan sistem yang lain.
Baca juga: Kenali Kandungan dan Manfaat Daun Kelor
Hal tersebut bisa terjadi karena jangkauan kerja rimpang-rimpang ini cukup luas. Meski memang ada yang secara spesifik kerjanya untuk penyakit berat tertentu misalnya kunir putih.
"Rimpang-rimpangan pasaran seperti jahe, temulawak, lengkuas, yang lebih berlimpah harus jadi teman hidup sehat tiap hari," lanjutnya.
Dr. Zaidul Akbar juga mencontohkan seperti ketika seseorang potong tipis potongan jahe, lalu campurkan jeruk nipis dan madu, diminum tiap hari, maka ia sama dengan sudah makan minuman “anti kanker”.
Begitupun dengan kunyit yang direndam, kemudian dicampur dengan madu dan jeruk nipis, maka sudah jadi minuman antioksidan.
"Ketahuilah, tubuh kita itu memerlukan asupan pasukan imun dan nutrisi dari luar, maka mereka akan bekerja sendiri mengobati tubuh kita. Masya Allah," tutupnya. (C)
Reporter: Iradat Kurniawan
Editor: Fitrah Nugraha