Efek Terlalu Sering Keramas Dapat Rusak Kesehatan Rambut

Andi Irna Fitriani, telisik indonesia
Selasa, 24 Mei 2022
0 dilihat
Efek Terlalu Sering Keramas Dapat Rusak Kesehatan Rambut
Salah satu pilihan agar rambut tidak mudah lepek adalah keramas, namun keramas setiap hari dapat memberikan efek buruk bagi kesehatan rambut. Foto: hellosehat.com

" Keramas menjadi salah satu pilihan agar rambut selalu indah dan tidak mudah lepek "

KENDARI, TELISIK.ID - Keramas menjadi salah satu pilihan agar rambut selalu indah dan tidak mudah lepek. Karena memiliki rambut sehat khususnya bagi kaum wanita, bisa meningkatkan percaya diri dan membantu meningkatkan mood.

Namun taukah kamu, keramas setiap hari dapat memberikan efek buruk atau merusak kesehatan rambut.

Hal itu terjadi karena, Kandungan Sodium Lauryl Sulfate (SLS) pada sampo, yang merupakan bahan beracun dan bisa merusak akar, dan kulit kepala.

Melansir dari, merdeka.com dan orami.co.id, simak beberapa dampak buruk yang ditimbulkan dari keramas setiap hari:

1. Mengganggu pertumbuhan rambut

Dampak buruk sering keramas dapat mengganggu pertumbuhan rambut. Sampo memang bermanfaat untuk membersihkan dan melembutkan rambut.

Akan tetapi, pada kulit kepala terdapat kelenjar sebaceous (sebum) yang berperan penting dalam menyuburkan kulit kepala agar rambut tumbuh sehat.

Sehingga, penggunaan sampo yang berlebihan akan mengikis sebum di kulit kepala, karena residu sampo akan menempel di kulit kepala dan menghambat pertumbuhan rambut.

2. Rambut mudah rontok

Dampak buruk sering keramas yakni menyebabkan rambut mudah rontok, karena terlalu sering keramas bisa merusak tekstur rambut.

Baca Juga: Waspada, Ini 13 Gejala Hepatitis Akut Misterius pada Anak

Juga menyebabkan kondisi kering, sehingga rambut akan mudah rapuh dan patah.

Hal ini disebabkan oleh rambut yang terlalu sering basah dan terkena sampo. Rambut basah sangat rapuh dan mudah patah. Sehingga sebisa mungkin hindari menyisir rambut ketika dalam keadaan basah.

3. Minyak alami rambut hilang

Terlalu sering keramas juga dapat mengurangi minyak rambut alami. Pasti kamu pernah merasa rambut yang berminyak, dan kamu tidak menyukainya.

Karena hal itu, kamu mencuci rambut setiap hari. Padahal, kulit kepala memiliki minyak alami yang berperan dalam menjaga kesehatan rambut.

Sehingga, jika terlalu sering keramas, minyak akan berkurang dan rambut menjadi kusam dan kehilangan kilau alami.

4. Menyebabkan rambut terlihat kusam

Dampak buruk sering keramas yang lainnya juga dapat membuat rambut menjadi bercabang, kering dan semakin lama akan tampak kusam, karena kandungan minyak pada rambut menghilang.

Baca Juga: Jangan Lengah, 5 Kelompok Orang Ini Tetap Wajib Pakai Masker di Ruang Terbuka

Selain itu, baik terlalu sering keramas atau terlalu jarang keramas juga dapat membuat rambut menjadi kusut dan tidak enak dipandang.

5. Menyebabkan ketombe

Sering keramas ternyata juga dapat menyebabkan ketombe. Karena keramas dapat menyebabkan kulit kepala kering.

Sehingga, kulit kepala yang terlalu kering, akan mengelupas dan menjadikannya ketombe. Jadi, ketika keramas dengan tujuan untuk mencegah munculnya ketombe, justru kamu dapat memicu ketombe yang lebih banyak akibat keramas yang dilakukan secara berlebihan. (C)

Penulis: Andi Irna Fitriani

Editor: Kardin

Artikel Terkait
Baca Juga