Film Horor Sewu Dino jadi Film Lebaran Terlaris di Bioskop, Kalahkan Buya Hamka

Ahmad Badaruddin, telisik indonesia
Minggu, 30 April 2023
0 dilihat
Film Horor Sewu Dino jadi Film Lebaran Terlaris di Bioskop, Kalahkan Buya Hamka
Antrean pengunjung bioskop Hollywood Square Kendari yang sedang membeli tiket untuk menonton film favorit mereka. Foto: Ahmad Badaruddin/ Telisik

" Lebaran Idul Fitri selalu dijadikan ajang meraup cuan bagi para rumah produksi dengan menayangkan film-film terbaru mereka. Salah satu rumah produksi tersebut adalah MD Pictures yang telah berhasil dengan film mereka sebelumnya, KKN di Desa Penari "

KENDARI, TELISIK.ID - Lebaran Idul Fitri selalu dijadikan ajang meraup cuan bagi para rumah produksi dengan menayangkan film-film terbaru mereka. Salah satu rumah produksi tersebut adalah MD Pictures yang telah berhasil dengan film mereka sebelumnya, KKN di Desa Penari.

Film Sewu Dino sendiri masih merupakan film yang diangkat dari Thread Twitter Simple Man yang sukses dengan cerita KKN di Desa Penarinya. Film ini menggaet Kimo Stamboel yang memang telah terkenal sukses dalam menggarap film-film horor serta dibintangi aktris-aktris kawakan tanah air seperti Mikha Tambayong, Rio Dewanto hingga Marthino Lio.

Film ini sendiri berkisah tentang Sri (Mikha Tambayong), seorang perempuan muda yang rela bekerja untuk keluarga Atmojo demi mendapat gaji besar buat pengobatan ayahnya. Namun, tugas Sri ternyata enggak mudah. Soalnya, ia harus melakukan ritual basuh sudo untuk menenangkan Della Atmojo, cucu dari keluarga Atmojo yang terkena santet 1.000 hari.

Baca Juga: Jadi Film Terbaik Marvel setelah Endgame, Tiket Film Guardians of The Galaxy 3 Sudah Bisa Dibeli

Seperti film horor lainnya, film Sewu Dino kembali berhasil meraih hati para penonton di Indonesia. Dilansir dari instagram resmi MD Pictures, Setelah sekitar 12 hari penayangannya, film ini telah meraih 3 ribu lebih penonton.

Tingginya antusias penonton terhadap film ini juga terjadi di Kota Kendari. Ketika ditemui oleh pihak Telisik.id,  pegawai Hollywood Square Kendari, Berta mengaku, film yang paling banyak penontonnya adalah Sewu Dino.

"Seminggu ini Sewu Dino yang paling banyak yang beli," tuturnya sembari melayani pengunjung, Minggu (30/4/2023).

Hal yang sama juga dituturkan oleh pegawai Cinepolis Lippo Plaza Kendari, Medy menuturkan, film itu bahkan mengalahkan pamor dari Buya Hamka.

"Sewu Dino banyak yang beli, Jam tayangnya kami tambah, lebih banyak dari Buya Hamka," tuturnya.

Baca Juga: Film 65, Kisah Bertahan Hidup yang Kalah Pamor dari Film-film Lebaran

Di sisi lain, menurut penontonnya, film ini memang layak ditonton karena menampilkan ketegangan khas horor yang cukup mencekam, seperti yang disampaikan oleh Helmy.

"Seru, walau alurnya lambat tapi tetap mengerikan," ujarnya.

Film Sewu Dino sendiri masih dapat disaksikan di bioskop-bioskop yang ada di Kendari sampai waktu yang belum ditentukan. (A)

Penulis: Ahmad Badaruddin 

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga