Gerobak Pemulung Disita Satpol PP, Mahasisswa Inisiatif Beri Bantuan Sembako

Thamrin Dalby, telisik indonesia
Jumat, 14 April 2023
0 dilihat
Gerobak Pemulung Disita Satpol PP, Mahasisswa Inisiatif Beri Bantuan Sembako
Para pemulung dan penyandang disibilitas serta tunanetra mendapat bantuan sembako dari lembaga Vista. Foto: Thamrin Dalby/Telisik

" Karena melihat gerobak pemulung disita oleh Satpol PP Kota Kendari, puluhan mahasiswa yang tergabung dalam wadah Avista melakukan pembagian sembako gratis kepada para pemulung dan para disatabilitas serta tunanetra "

KENDARI, TELISIK.ID - Karena melihat gerobak pemulung disita oleh Satpol PP Kota Kendari, puluhan mahasiswa yang tergabung dalam wadah Avista melakukan pembagian sembako gratis kepada para pemulung dan para disatabilitas serta tunanetra.

Para penerima itu berkumpul di pelataran eks MTQ Kendari, guna mendapatkan bantuan sembako dari para pemuda yang tergabung dalam lembaga Avista.

Ketua Avista, Diva mengaku prihatin dengan tindakan yang dilakukan oleh Satpol PP yang menyita gerobak para pemulung hingga mereka tidak dapat lagi memulung yang menjadi sumber mata pencaharian mereka.

Baca Juga: Pedagang Musiman Pakaian Muslim Bertebaran di Pinggiran Jalan Kendari Jelang Idul Fitri

"Kami terinspirasi dari peristiwa tersebut karena dengan disitanya gerobak para pemulung sama saja mematikan mata pencaharian mereka," ujar Diva, Jumat (14/4/2023).

Bantuan tersebut dari pengumpulan dana pribadi, selain itu juga mendapatkan bantuan dari para donatur dengan cara melakukan open donasi.

Baca Juga: Cara Unik Berbagi Takjil Sambil Konser Ala Komunitas Drangers

"Ini kami lakukan selama lima hari saja dan alhamdulillah kami berhasil membagikan sembako lebih seratus bungkus," ungkap salah seorang pengurus Avista, Andika.

Semula, pihaknya hanya berbagi takjil hampir setiap sore di pinggiran jalan Martandu, tapi saat melihat kejadian gerobak pemulung  diambil oleh Satpol PP yang katanya merusak pemandangan, pihaknya langsung berinisiatif membagikan sembako. (A)

Penulis: Thamrin Dalby

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga