Golkar Kuatkan Saksi di TPS Pilkada

Musdar, telisik indonesia
Senin, 30 November 2020
0 dilihat
Golkar Kuatkan Saksi di TPS Pilkada
Pengurus DPP Golkar Bidang Pemenangan Pilkada Wilayah Sulawesi, Suciati Suaib Saenong (kanan). Foto: Ist.

" Jadi kalau ada 1.000 TPS berarti ada 2.000 saksi. "

KENDARI, TELISIK.ID - Kurang dari dua pekan lagi hari pemungutan suara akan digelar. Menatap momentum itu, Partai Golkar kian bergerak masif.

Kini, Partai berlambang beringin rimbun itu turun memberikan pelatihan untuk para saksi yang sebelumnya telah direkrut, yang akan bertugas sebagai saksi di tempat pungutan suara (TPS).

"Sementara berjalan (pelatihan saksi)," kata Pengurus DPP Golkar Bidang Pemenangan Pilkada Wilayah Sulawesi, Sucianti Suaib Saenong, Senin (30/11/2020).

Nantinya, kata Sucianti, saksi yang telah dilatih oleh DPP Golkar itu ditugaskan menjaga suara Golkar dan mengurangi segala kecurangan yang dapat terjadi di TPS pada 9 Desember 2020 mendatang.

Untuk menguatkan keamanan suara, masing-masing TPS pihak Golkar mengerahkan dua orang saksi.

Baca juga: PKS Jatim Target Menang Pemilu 2024 dengan Logo Barunya

"Jadi kalau ada 1.000 TPS berarti ada 2.000 saksi," sambungnya.

Ketua HIPMI Sultra ini juga mengungkapkan, saksi Golkar tersebut secara otomatis akan menjadi kader Partai Golkar sekaligus menjadi suara Golkar dan suara Paslon yang didukung Golkar di Pilkada 2020.

"Dan itu dilakukan pelatihan selama beberapa hari," tutupnya.

Untuk diketahui, di Pilkada 7 Daerah di Sultra terdiri dari 2.088 TPS, di antaranya Kabupaten Konawe Selatan, 632 TPS, Wakatobi 274 TPS, Konawe Kepulauan 101 TPS, Konawe Utara 199 TPS, Buton Utara 170 TPS, Kolaka Timur 303 TPS, Muna 409 TPS. (B)

Reporter: Musdar

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga