Harga Bawang di Bombana Masih Normal Jelang Ramadan, Minyak Goreng Langka

Hir Abrianto, telisik indonesia
Senin, 14 Maret 2022
0 dilihat
Harga Bawang di Bombana Masih Normal Jelang Ramadan, Minyak Goreng Langka
Bawang merah dan bawang putih. Foto: Hir/Telisik

" Bawang merah dan bawang putih masih bisa ditemukan dengan mudah. Harganya pun cukup terjangkau "

BOMBANA, TELISIK.ID - Jelang bulan Ramadan, kebutuhan pokok biasanya mengalami lonjakan harga. Di Kabupaten Bombana, Bawang merah dan bawang putih terpantau masih stabil.

Dalam pantauan Telisik.id, bawang merah dan bawang putih masih bisa ditemukan dengan mudah. Harganya pun cukup terjangkau.

Salah satu pedagang di Pasar Sentral Kasipute, Hamsa menyebutkan, saat ini bawang merah bisa didapatkan dengan harga Rp 35.000 per liternya sementara bawang putih Rp 30.000 per liter.

"Bawang merah Rp 35.000, bawang putih Rp 30.000 per liternya. Harga saat ini masih stabil," ucap Hamsa, Senin (14/3/2022).

Kata Hamsa, yang mulai mengalami kenaikan harga saat ini adalah tepung terigu yang awalnya harga Rp 10.000 alami kenaikan Rp 1000 per kilogram begitu juga dengan susu kaleng.

Baca Juga: Satpol PP Penuhi Kebutuhan Darah di RS dr H LM Baharuddin

"Yang naik tepung terigu dan susu kaleng naik seribu. Tapi stok barangnya tidak sulit ditemukan," katanya.

Yang perlu tegas dilakukan oleh pemerintah saat ini kata Hamsa adalah kebutuhan minyak yang saat ini sulit ditemukan masyarakat.

Baca Juga: Jadwalkan Studi Tiru ke Bone, Pemkab Butur Pelajari Pengelolaan Jagung Kuning

"Saat ini minyak goreng susah sekali ditemukan, pemerintah harus cepat bertindak agar kembali normal, kami saja yang mau menjual sulit temukan apalagi masyarakat yang mau gunakan," pungkasnya. (C)

Reporter: Hir Abrianto

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga