Hari ini Seluruh ASN Pemprov Sultra akan Dirapid Test

Siswanto Azis, telisik indonesia
Senin, 15 Juni 2020
0 dilihat
Hari ini Seluruh ASN Pemprov Sultra akan Dirapid Test
Kadis Kesehatan Provinsi Sulawesi Tenggara, dr. H. Muh. Ridwan, M.Si. Foto: Siswanto Azis/Telisik

" Untuk hari pertama kita akan mulai hari ini tanggal 15 Juni 2020, yang diawali dari Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara. "

KENDARI, TELISIK.ID - Sebanyak 13.510 Aparatur Sipil Negara (ASN) dari 49 OPD lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara akan mengikuti rapid test mulai hari ini.

Kepala Dinas Kesehatan Sulawesi Tenggara, dr. H. Muhammad Ridwan mengatakan, rapid test akan dilakukan selama 15 hari, guna memastikan ASN di Sultra bebas dari paparan COVID-19.

"Untuk hari pertama kita akan mulai hari ini tanggal 15 Juni 2020, yang diawali dari Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara," ujar dr. Ridwan, Senin (15/6/2020).

Kemudian hari berikutnya akan dilakukan di tiap-tiap OPD se-Sultra, mengingat ASN sebagai pelayan masyarakat yang langsung berinteraksi dengan masyarakat. Jadi harus dipastikan tidak ada yang terpapar COVID-19.

Baca juga: KPK Minta Masyarakat Awasi Penyaluran Bansos dari Pemerintah

"Kita berharap hingga akhir pemeriksaan tidak ada yang ditemukan reaktif, sampai kasus positif COVID-19 di Sultra benar-benar nol kasus," kata dr. Ridwan.

Sebelumnya, Dinas Kesehatan Sulawesi Tenggara telah melakukan rapid test kepada warga di Laboratorium Kesehatan Daerah Sulawesi Tenggara sejak 30 Mei 2020.

Rapid test massal secara gratis ini telah diikuti sebanyak 2.500 warga dan hasilnya semua non reaktif.

"Jadi kita akan terus melakukan penjaringan awal untuk semua masyarakat. Kita tidak akan berhenti sampai penularan di Sultra benar-benar tidak terjadi lagi," tutupnya.

Reporter: Siswanto Azis

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga