Kalahkan Khofifah dan Presiden Jokowi, Emak-Emak di Jatim Puas Kinerja Emil Dardak

Try Wahyudi Ary Setyawan, telisik indonesia
Kamis, 24 Februari 2022
0 dilihat
Kalahkan Khofifah dan Presiden Jokowi, Emak-Emak di Jatim Puas Kinerja Emil Dardak
Wagub Jatim Emil Dardak. Foto: Ist.

" Kalangan emak-emak Jatim mengaku paling puas terhadap kinerja Pemerintah Provinsi Jawa Timur, khususnya Wakil Gubernur, Emil Elistianto Dardak atau biasa dikenal Emil Dardak. "

SURABAYA, TELISIK.ID - Kalangan emak-emak Jatim mengaku paling puas terhadap kinerja Pemerintah Provinsi Jawa Timur, khususnya Wakil Gubernur, Emil Elistianto Dardak atau biasa dikenal Emil Dardak.

Hal itu diketahui dari hasil riset yang dilakukan oleh Surabaya Survey Center (SSC) periode Februari 2022.

Surokim Abdussalam, Peneliti Senior SSC, Kamis (24/2/2022) menjelaskan, sebanyak 70,7 persen responden puas terhadap kinerja Wakil Gubernur Jatim, Emil Dardak.

Bahkan hasil ini mengungguli kepuasan terhadap kinerja Presiden Jokowi yang pada hasil riset menunjukkan angka 70 persen.

“Sementara kepuasan emak-emak Jawa Timur terhadap kinerja Gubernur Khofifah  menunjukkan angka 69,1 persen dan terhadap kinerja Wakil Presiden Ma’ruf Amin hanya mencapai angka 48,2 persen,” ungkap Surokim.

Ketika emak-emak ditanya apakah puas atau tidak puas terhadap kinerja Presiden Jokowi, Wakil Presiden Ma’ruf Amin, Gubernur Jatim Khofifah dan Wakil Gubernur Emil Dardak, secara rinci hasil survei SSC menunjukkan angka-angka sebagai berikut;

Terhadap Kinerja Presiden Jowowi 70 persen emak-emak menyatakan puas, 14,4 persen menyatakan kurang puas, 9,8 persen menyatakan tidak puas dan sisanya 5,8 persen emak-emak Jatim menyatakan tidak tahu/tidak menjawab.

Terhadap kinerja Wakil Presiden Ma’ruf Amin  48,2  persen emak-emak menyatakan puas, 22,6 persen menyatakan kurang puas, 16,5  persen menyatakan tidak puas dan sisanya 12,7 persen menyatakan tidak tahu/tidak menjawab.

Baca Juga: Ini Alasan Ketua DPRD Buton Utara di-PAW

Terhadap kinerja Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa  69.1  persen emak-emak menyatakan puas, 19,8  persen menyatakan kurang puas, 6,1 persen menyatakan tidak puas dan sisanya 5 persen menyatakan tidak tahu/tidak menjawab.

Kemudian, terhadap kinerja Wakil Gubernur Emil Dardak  70,7  persen emak-rmak menyatakan puas, 15,3 persen menyatakan kurang puas, 8,2 persen menyatakan tidak puas dan sisanya 5,8 persen menyatakan tidak tahu/tidak menjawab.

Baca Juga: DPP PAN Bakal PAW Ketua DPRD Butur

“Data tersebut mengkonfermasi, bahwa emak-emak Jawa Timur paling puas dengan kinerja Wagub Emil Dardak dan paling tidak puas dengan kinerja Wapres Ma’ruf Amin," pungkas Surokim yang juga Dekan FISIB Universitas Trunojoyo Madura ini. (C)

Reporter: Try Wahyudi Ari Setyawan

Editor: Haerani Hambali 

Baca Juga