Kebakaran di Lorong Lasolo Kota Kendari, 1 Unit Rumah dan Pemiliknya Tewas Terbakar

Thamrin Dalby, telisik indonesia
Selasa, 18 April 2023
0 dilihat
Kebakaran di Lorong Lasolo Kota Kendari, 1 Unit Rumah dan Pemiliknya Tewas Terbakar
Korban saat dievakuasi oleh aparat kepolisian guna dilakukan visum. Foto: Thamrin Dalby/Telisik

" Tak hanya menghanguskan rumah, kebakaran di Lorong Lasolo Kelurahan Sanua, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, menewaskan pemilik rumah bernama Muhammad Alwi (50) "

KENDARI, TELISIK.ID - Warga Lorong Lasolo, Kelurahan Sanua, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari, pada Senin (18/4/2023) pukul 23.46 malam dihebohkan oleh teriakan beberapa warga meminta tolong karena ada rumah salah satu warga yang terbakar.

Mendengar teriakan tersebut, ratusan warga langsung berhamburan dan berusaha membantu memadamkan api dengan menggunakan alat seadanya.

"Kita berusaha menyiram, tapi apinya terus membesar sampai kita tidak bisa mendekat," ujar warga.

Diketahui, Lorong Lasolo merupakan kawasan padat pemukiman. Tak hanya menghanguskan rumah, kebakaran itu juga menewaskan pemilik rumah bernama Muhammad Alwi yang diperkirakan berusia 70 tahun.

Baca Juga: Ratusan Los dan Rumah Lurah Terbakar dalam Insiden Kebakaran di Kabaena

Sementara itu dari keterangan menantu korban, Supardi mengaku, sebelumnya ia mendengar suara orang berteriak "ada kebakaran" ia langsung lari keluar dan melihat rumah mertuanya sudah terbakar.

"Banyak orang berteriak suara laki-laki dan perempuan bahwa ada kebakaran, saya langsung keluar dan ternyata rumah mertua saya yang terbakar," ungkap Supardi kepada Telisik.id.

Baca Juga: Polisi Selidiki Penyebab Kebakaran Pabrik Sarung Tangan

Ia langsung berlari namun tidak dapat mendekat karena api sudah semakin membesar.

Pemilik rumah yang menjadi korban, menurut Supardi, tak berhasil diselamatkan oleh warga karena terjebak di dalam rumah. Api yang sangat besar, membuat warga tak berani menembus kobaran api. Apalagi jendela rumah korban dilindungi oleh besi teralis. Belum lagi kondisi rumah yang berada di atas bukit, semakin menyulitkan upaya evakuasi. (A)

Penulis: Thamrin Dalby

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga