Kemarau, Muna Rawan Kebakaran Lahan

Sunaryo, telisik indonesia
Rabu, 20 September 2023
0 dilihat
Kemarau, Muna Rawan Kebakaran Lahan
Petugas Damkar saat memadamkan api di lahan kosong. Foto: Sunaryo/Telisik

" Musim kemarau panjang yang melanda Kabupaten Muna membuat Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan harus selalu stand by. Selama bulan September, sudah sekitar 23 kebakaran yang ditangani "

MUNA, TELISIK.ID - Musim kemarau panjang yang melanda Kabupaten Muna membuat Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan harus selalu stand by. Kebakaran sewaktu-waktu bisa saja terjadi. Karena itu, petugas Damkar terus siaga 1x24 jam.

Kadis Damkar dan Penyelamatan Muna, Tadjuddin mengatakan, selama musim kemarau ini mereka diperhadapkan dengan kebakaran lahan-lahan kosong yang lokasinya berdekatan dengan pemukiman masyarakat.

"Penyebabnya akibat ada yang membakar sampah dan terbakar sendiri," kata Tadjuddin, Rabu (20/9/2023).

Mantan Sekretaris Dispora itu mengimbau agar masyarakat selalu waspada. Jangan membakar sampah pada lokasi-lokasi yang berada dekat rerumputan kering.

Baca Juga: Puncak Kemarau Diprediksi Hingga September, Potensi Gagal Panen

Baca Juga: Jelang Musim Kemarau Masyarakat Dimbau Waspadai Hal Ini

Sementara itu, Kepala Seksi Operasional Damkar, Yamin menerangkan, hingga saat ini, jumlah lahan kosong yang berhasil mereka padamkan kurang lebih puluhan. Ditambah beberapa unit rumah masyarakat akibat korsleting listrik dan kelalaian.

"Untuk bulan ini (September) sekitar 23 kebakaran yang kami tangani," sebutnya.

Selain memadamkan api, Damkar juga kerap kali melalukan evakuasi terhadap hewan dan binatang buas lainnya. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga