Kobarkan Dukungan untuk Timnas U-23 Dispar Sulawesi Tenggara Gaet MNC Grup Gelar Nobar Gratis
Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Senin, 29 April 2024
0 dilihat
Tugu MTQ Kendari (kiri), pamflet nobar gratis yang dimotori Dispar Sulawesi Tenggara (kanan). Foto: Kolase
" Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara melalui Dinas Pariwisata, menggebrak semangat dukungan untuk Timnas U-23 dengan menggelar acara nobar putaran semifinal Asian Football Confederation (AFC) U-23 Asian Cup 2024 "
KENDARI, TELISIK.ID - Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara melalui Dinas Pariwisata (Dispar), menggebrak semangat dukungan untuk Timnas U-23 dengan menggelar acara nonton bareng (nobar) putaran semifinal Asian Football Confederation (AFC) U-23 Asian Cup 2024.
Sulawesi Tenggara bersiap merayakan momen bersejarah Timnas U-23 yang melangkah ke babak semifinal AFC U-23 Asian Cup 2024. Dalam momentum ini, Dispar Sulawesi Tenggara berkolaborasi dengan MNC Grup untuk menggelar nobar gratis di pelataran MTQ Square, Kendari. Acara ini tak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga bentuk dukungan moril dari pemerintah daerah untuk Tim Garuda Muda.
Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Tenggara, Belli Harli Tombili, Minggu (28/4/2024) mengatakan, kerja sama ini terjalin setelah Dispar mengirim surat kepada MNC Grup yang secara positif direspons. MNC Grup memberikan izin kepada pemerintah daerah untuk menggelar nobar non-komersial dengan memasukkan logo mereka dalam publikasi seperti flyer. Belli menekankan bahwa nobar ini tidak hanya sekadar hiburan, tetapi juga bagian dari strategi pemerintah daerah dalam meningkatkan rasa cinta Tanah Air melalui olahraga.
Ditambahkan oleh Belli, kegiatan Halo Sultra yang diselenggarakan dalam rangka peringatan HUT ke-60 Provinsi Sulawesi Tenggara, bertepatan dengan pertandingan babak semifinal AFC U-23. Hal ini menjadi kesempatan untuk memeriahkan acara tersebut sekaligus memperkuat semangat nasionalisme di kalangan masyarakat. Dukungan yang diberikan kepada Timnas U-23 juga merupakan wujud kebanggaan bagi Sulawesi Tenggara.
Warga Kendari pun tak sabar menanti momen bersejarah ini. Mereka rela bersabar menunggu di pelataran MTQ pada malam nanti untuk menyaksikan pertandingan seru antara Indonesia dan Uzbekistan.
"Timnas Indonesia sekarang mainnya bagus, jadi kita tunggu sekali match-nya malam nanti. Saya juga ajak teman-teman kompleks untuk nobar sama-sama supaya tambah rame," ujar Arman, Warga Kendari, Senin (29/4/2024) pagi.
Momentum ulang tahun ke-60 Provinsi Sulawesi Tenggara menjadi tambahan semangat dalam menyelenggarakan kegiatan nobar ini. Hal ini menjadi bukti bahwa olahraga memiliki peran penting dalam mempererat persatuan dan meningkatkan rasa nasionalisme di tengah-tengah masyarakat.
Dukungan dari MNC Grup sebagai pemegang hak eksklusif lisensi media rights dan official broadcaster dari AFC U-23 Asian Cup 2024 juga memberikan nilai tambah pada acara nobar ini. Kolaborasi antara pemerintah daerah dan pihak swasta menunjukkan keseriusan dalam mendukung perkembangan olahraga di Indonesia.
Selain sebagai ajang hiburan, nobar ini juga menjadi wadah untuk memperkuat solidaritas dan kebersamaan antar warga. Dalam suasana nobar, tak hanya sekadar menonton pertandingan, tetapi juga berbagi semangat dan dukungan kepada Timnas U-23.
Sementara para pedagang di sekitar lokasi, berharap agar penghasilan mereka bertambah dengan adanya nobar yang bakal diadakan.
"Semoga dengan adanya nobar nanti, pendapatanku bertambah. Karena setiap malam ada memang penghasilan, tetapi pasti lebih banyak lagi," ucap Nurlin, pemilik kedai di sekitar MTQ. (A-Adv)