Komparasi Tugas dan Fungsi Komisi I, Legislatif Wajo Kunker DPRD Kolaka Utara
Muh. Risal H, telisik indonesia
Jumat, 17 Juni 2022
0 dilihat
Wakil Ketua II DPRD Kolaka Utara, Agusdin, S.Kom (tengah) menerima kunjungan Legislatif Wajo bahas komparasi program kegiatan di Komisi I DPRD Kolaka Utara. Foto: Humas DPRD Kolaka Utara.
" Jalin koordinasi dan komparasi tugas serta fungsi Komisi I, anggota DPRD Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, melakukan kunjungan kerja di DPRD Kabupaten Kolaka Utara "
KOLAKA UTARA, TELISIK.ID – Jalin koordinasi dan komparasi tugas serta fungsi Komisi I, anggota DPRD Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, melakukan kunjungan kerja di DPRD Kabupaten Kolaka Utara.
Rombongan anggota Komisi I DPRD Kabupaten Wajo tersebut disambut oleh Wakil Ketua II, Agusdin bersama anggota DPRD Kolaka Utara lainnya.
Bertempat di ruang Aspirasi Gedung DPRD Kolaka Utara. Anggota legislatif dari dua kabupaten berbeda ini, membahas beberapa isu. Salah satunya, kordinasi dan komparasi seputar tugas dan fungsi DPRD di Komisi I Bidang Pemerintahan.
Menurut Agusdin, secara geografis, Kabupaten Wajo dan Kolaka Utara dekat. Jarak tempuh kurang lebih 1,5 jam menggunakan kapal penumpang fiber dan 3,5 jam dengan kapal fery dari pelabuhan penyeberangan penumpang Tobaku, Kecamatan Katoi menuju pelabuhan Bangsalae Siwa, Kabupaten Wajo.
"Kedekatan itulah yang membuat Kolaka Utara banyak didiami masyarakat dari Kabupeten Wajo. Begitupun sebaliknya, banyak masyarakat Kolaka Utara saat ini yang mengeyam pendidikan di Wajo," jelasnya, Jumat (17/6/2022).
Baca Juga: Soal Gaji Guru yang Belum Diterima, Begini Jawaban Dinas Pendidikan Buton Selatan
Olehnya itu, Politisi PDI-P Kolaka Utara ini menganggap Legislatif Wajo adalah satu kesatuan yang tidak terpisahkan dengan DPRD Kolaka Utara.
"Dalam kunjungan tersebut, hampir semua kerja sama antar dua daerah ini didiskusikan mulai persoalan transportasi laut hingga peningkatan sumber daya manusia," urainya.
Paling substansial dalam kunjungan kali ini, lanjut dia, kordinasi dan komparasi program kegiatan di DPRD Kolaka Utara dengan DPRD Kabupaten Wajo.
Baca Juga: Diminati Banyak Negara, Bola Produksi Kabupaten Madiun Digunakan di Piala Dunia 2022
"Kita berharap dengan kunjungan tersebut hubungan kerjasama dua daerah ini kedepannya lebih baik lagi," harapnya.
Turut hadir dalam rapat bersama anggota Komisi I DPRD Kabupaten Wajo, Ketua Komisi I, Drs. Sabrie Bin Mustamin, Wakil Ketua Komisi I, Mustamrin Saleh, SP, Adi Putra, Firdaus Karim, Nazir Banna, Hj. Yuli Mulyana, SE, Basman, dan Arifuddin. (C-Info)
Penulis: Muh. Risal H
Editor: Musdar