Kuota PPPK Muna 400, Nakes Paling Besar
Sunaryo, telisik indonesia
Senin, 02 September 2024
0 dilihat
Sekda Muna, Eddy Uga mengumumkan jumlah kuota P3K. Foto: Ist.
" Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna tahun ini mendapat kouta formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kontrak (PPPK) sebanyak 400 orang "
MUNA, TELISIK.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna tahun ini mendapat kouta formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kontrak (PPPK) sebanyak 400 orang.
Sekda Muna, Eddy Uga menerangkan, 400 kuota PPPK itu terdiri dari 175 tenaga tehnis, 25 guru dan 200 tenaga kesehatan (Nakes).
"Kuota itu sesuai yang kami usul," kata Eddy Uga, Senin (2/9/2024).
Baca Juga: Bapaslon Bahtera Komitmen Tingkatkan PAD dan Buka Lapangan Kerja Baru
Baca Juga: Keluarga Ingatkan Tim Rajiun untuk Tidak Menggunakan Nama Rusman Emba
Sementara itu, Plt Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Muna, Asmadi Teno menerangkan, dalam penerimaan PPPK tahun ini formasi Nakes diutamakan, dikarenakan beberapa tahun terakhir kuotanya sedikit.
"Kuota Nakes diutamakan, karena di beberapa Puskesmas masing sangat kekurangan," kata Asmadi.
Untuk jadwal pendaftaran PPPK, tambah Asmadi akan dibuka pada bulan Oktober mendatang.
"Pendaftarannya Oktober, karena saat ini masih sementara pendaftaran CPNS," tukasnya. (B)
Penulis: Sunaryo
Editor: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS