Logistik Pemilu Mulai Tersalurkan di Kota Baubau

Elfinasari, telisik indonesia
Selasa, 13 Februari 2024
0 dilihat
Logistik Pemilu Mulai Tersalurkan di Kota Baubau
Logistik Pemilu 2024 dijaga ketat oleh Personil Kepolisian. Foto: Elfinasari/Telisik

" Logistik Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mulai didistribusikan di masing-masing kelurahan se Kota Baubau "

BAUBAU, TELISIK.ID - Logistik Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mulai didistribusikan di masing-masing kelurahan se Kota Baubau, Selasa (13/2/2024).

Pendistribusian 2.245 kotak suara dan 1.796 bilik suara dikawal ketat oleh personel kepolisian.

Ketua PPK Kecamatan Wolio Kota Baubau, Muhammad Yunus Fahimuddin menuturkan, logistik dan kotak suara diantarkan mulai Senin (12/2/2024) dan pada sore hari ini di Kecamatan Wolio telah selesai disalurkan.

Baca Juga: Tahun Ini Kota Baubau Hadirkan Satlinmas Wanita Amankan TPS

Untuk logistik isinya Form C.Hasil , Form C. Salinan, form pendamping keberatan saksi, bukti tanda terima, tinta hingga id card anggota KPPS dan lainnya telah disalurkan.

Selain perlengkapan, adapun yang disediakan KPPS yaitu alat penghapus tulisan cair/correction pen; pembatas halaman; penjepit kertas berukuran sedang sampai dengan besar; pita perekat kertas; dan alat pengganda dokumen yang dapat memindai dan menggandakan dokumen.

Ketua PPS Kelurahan Kadolo Katapi, La Ode Kamaluddin menuturkan, logistik telah datang dan disimpan di Kelurahan serta akan diberikan kepada KPPS

“Jadi tanggal 14 Februari 2024 atau hari Rabu pagi akan diantar ke masing-masing TPS dan dikawal ketat oleh aparat keamanan,” ucapnya, Selasa (13/2/2024).

Di Kelurahan Kadolo Katapi terdapat 15 TPS, sehingga jumlah kotak suara yang diterima sebanyak 75 Kotak suara yang mana setiap TPS lima kotak suara.

Untuk jumlah anggota KPPS terdiri dari 105. Ia juga menjelaskan untuk penyebaran c pemberitahuan masih sementara terus dilakukan.

Baca Juga: Polres Baubau Petakan 7 TPS Paling Rawan

“Jadi Polisi dan Linmas ini sudah ada dan menjaga sangat ketat di kantor kelurahan mereka juga bermalam di sini untuk menjaga kotak suara,” ucapnya.

Kapolsek Wolio, Iptu Muslimin menuturkan, kotak suara dan bilik suara dijaga sangat ketat dan diawasi oleh personil dari Polda dan Polres Baubau dimana didalamnya terdapat juga dari porsenil Polsek Wolio.

“Tadi kami mengecek kesigapan personil dan memastikan keamanan kotak suara dijaga dengan sangat ketat," pungkasnya. (A)

Penulis: Elfinasari

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga