Tahun 2022 Masyarakat Batuatas Dipastikan Nikmati Listrik

Deni Djohan, telisik indonesia
Jumat, 21 Mei 2021
0 dilihat
Tahun 2022 Masyarakat Batuatas Dipastikan Nikmati Listrik
Suasana pertemuan antara rombongan anggota DPRD bersama pihak PLN wilayah IX Makassar. Foto: Ist.

" Insya Allah listrik di Batuatas akan tuntas tahun ini. Dan insya Allah tahun depan udah bisa dinikmati masyarakat Batuatas. Dan ini juga sudah ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah dalam hal ini bupati dan pihak DPRD Buton Selatan. "

BUTON SELATAN, TELISIK.ID - Wakil ketua satu DPRD Buton Selatan (Busel), Aliadi, memastikan tahun 2022 mendatang masyarakat Kecamatan Batuatas bakal menikmati listrik.

Hal itu dikatakan Aliadi menyusul hasil konsultasi rombongan DPRD Busel di PLN wilayah IX Makassar, Selasa (19/5/2021).

"Insya Allah listrik di Batuatas akan tuntas tahun ini. Dan insya Allah tahun depan udah bisa dinikmati masyarakat Batuatas. Dan ini juga sudah ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah dalam hal ini bupati dan pihak DPRD Buton Selatan," beber Aliadi saat dikonfirmasi usai melakukan pertemuan dengan pihak PLN wilayah IX Makassar.

Selain Kecamatan Batuatas, lanjutnya, pihaknya juga mengkonsultasikan terkait jaringan kabel bawah laut yang rencananya digunakan untuk penerangan di Kecamatan Siompu, Siompu Barat dan Kadatua.

Baca juga: Malam API Award, Tuan Rumah NTT Raih 5 Juara dari 18 Kategori

Baca juga: BNNP Sultra Tes Urine Karyawan Perusahaan di Konut, 5 Orang Positif

"Dan rencana tidak lama lagi untuk PLTS terkhusus Batuatas Liwu sudah ada. Tinggal PLN wilayah IX Makassar akan ke Batuatas dalam waktu yang tidak terlalu lama," tambah legislator tiga periode itu.

Pada kesempatan itu, Ketua Hanura Busel yang juga putra asli Batuatas mengapresiasi kinerja pemerintah daerah dan seluruh anggota DPRD dalam memperjuangkan listrik di Bumi Gajah Mada itu terkhusus wilayah kepulauan. Sebab listrik merupakan harapan masyarakat Busel utamanya Kecamatan Batuatas.

"Alhamdulillah sudah ada respon positif dari Kementerian SDM Dirjen Baru Terbarukan dan pihak PLN wilayah IX Makassar," bebernya.

Terkait pembebasan lahan guna persiapan pembangunan fasilitas pendukung di Batuatas, kata dia, tak ada masalah. Sebab listrik merupakan kebutuhan utama masyarakat setempat yang telah lama diidam-idamkan. (B)

Reporter: Deni Djohan

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Baca Juga