Mantap Tampil Pilgub Sultra, La Ode Ida Jajaki Petinggi Parpol

Musdar, telisik indonesia
Kamis, 20 Januari 2022
0 dilihat
Mantap Tampil Pilgub Sultra, La Ode Ida Jajaki Petinggi Parpol
La Ode Ida (tengah), saat di Kendari. Foto: Ist.

" La Ode Ida telah menunjukkan keseriusannya maju di Pilgub Sultra 2024 mendatang "

KENDARI, TELISIK.ID - Eks Komisioner Ombudsman RI, La Ode Ida telah menunjukkan keseriusannya maju di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulawesi Tenggara (Sultra) 2024 mendatang. Kini, mantan Wakil Ketua DPD RI itu telah menjajaki petinggi Partai NasDem.

La Ode Ida mengatakan, tidak menutup kemungkinan dirinya juga akan komunikasi dengan partai lain seperti PAN, Gerindra, Golkar maupun PKB.

"Yang pasti saya sudah komunikasi dengan petinggi Partai NasDem Sultra termasuk Jakarta," kata La Ode Ida, Kamis (20/1/2022).

La Ode Ida menerangkan, pertemuannya dengan petinggi Partai NasDem belum masuk pada pembahasan siapa yang nantinya akan mendampinginya di Pilgub. Tetapi lanjut La Ode, berpasangan dengan kader Partai NasDem bukan hal yang tidak mungkin.

"Tapi tetap terbuka kemungkinan untuk itu," tuturnya.

Baca Juga: La Ode Ida Masuk PKS, Bappilu: Menyongsong Kemenangan Pilgub Sultra

Sementara kader Partai NasDem yang digadang-gadang akan maju Pilgub Sultra 2024 yakni istri eks Gubernur Sultra, Nur Alam, Tina Nur Alam.

Baca juga: Para Gus di Jatim Sepakat Dorong Muhaimin Iskandar Maju Pilpres 2024

Saat ditanya perihal kader NasDem tersebut, La Ode Ida mengaku, belum bertemu dengan Tina Nur Alam, namun dirinya menyebut Tina Nur Alam merupakan figur potensial untuk digandeng di Pilgub.

"Tapi belum fiks siapa wakilnya (Wakil La Ode Ida)," ungkapnya.

Diketahui, La Ode Ida akan tampil di Pilgub Sultra melalui pintu PKS. Sebagai bentuk keseriusannya, ia telah mencalonkan diri di Pilcaleg DPR RI 2024. (C)

Reporter: Musdar

Editor: Kardin

Artikel Terkait
Baca Juga