Masjid Al Alam Sekarang Jadi Icon Sultra, Netizen: Luar Biasa Nur Alam
Musdar, telisik indonesia
Jumat, 02 Juli 2021
0 dilihat
Masjid Al Alam. Foto: Ist.
" Cerita di balik suksesnya mantan Gubernur Sultra H Nur Alam menggagas dan membangun Masjid Al Alam di tengah Teluk Kendari mendapat tanggapan positif netizen di media sosial Facebook. "
KENDARI, TELISIK.ID - Cerita di balik suksesnya mantan Gubernur Sultra H Nur Alam menggagas dan membangun Masjid Al Alam di tengah Teluk Kendari mendapat tanggapan positif netizen di media sosial Facebook.
Sebuah tulisan berjudul "Dulu Sempat Ditolak, Kini Masjid Al Alam Jadi Icon Sultra", membuat netizen bereaksi.
Dalam tulisan itu dimuat cerita Putri sulung H Nur Alam, Sitya Giona Nur Alam.
Giona menyampaikan bahwa di awal gagasan dan pembangunan Masjid Al Alam, ayahnya mendapat tantangan dan berbagai protes dari sebagian kelompok masyarakat Kota Kendari. Namun, ayahnya tetap yakin pembangunan Masjid Alam Alam dilanjutkan.
Ayahnya yang juga Gubernur Sultra 2 periode kala itu, terus berjuang dan ngotot untuk merealisasikan pembangunan masjid tersebut.
Sebab, kata Giona, ayahnya meyakini pembangunan rumah ibadah tersebut akan memberikan banyak manfaat bagi masyarakat Sultra pada umumnya dan Kota Kendari khususnya.
"Alhamdulillah sekarang ini sudah dapat dirasakan manfaatnya untuk kepentingan ibadah umat Islam sekaligus menjadi land mark Kota Kendari di tengah teluk yang indah dan alami," ujar Sitya Giona Nur Alam.
Saat ini, masjid yang dijuluki Masjid Terapung itu telah menjadi icon dan daya tarik Kota Kendari sebagai ibu kota Sultra dan selalu dikunjungi oleh masyarakat dari berbagai daerah dari dalam dan luar Kota Kendari.
Baca juga: Hari Ini, Prof Muhammad Zamrun Dilantik Periode Kedua Pimpin UHO
Baca juga: Aklamasi Jadi Ketua Kadin, Ini Program Arsjad Rasjid
Dari cerita tersebut, tidak sedikit netizen memberikan pujian atas ide Nur Alam yang saat ini sudah terealisasi, bahkan menjadi kebanggaan masyarakat Sultra.
"Luar biasa Nur Alam, semua ide beliau," tulis @Rudy Chandra Haedar.
Akun lain menuliskan bahwa hadirnya Masjid Al Alam telah mengharumkan nama Sultra.
"Bukti pembangunan untuk nama baik daerah," tulis @As Ramalani dalam komentarnya di Facebook.
Akun yang ikut memberikan tanggapannya menuliskan penolakan yang dialami Nur Alam membuktikan bahwa mantan gubernur 2 periode itu adalah orang yang baik.
"Biasa mbak kalau orang baik itu, banyak tantangannya," tulis @Imam.
Tak sedikit juga yang mendoakan Nur Alam agar selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT.
"Mari kita doakan pak Nur Alam semoga sehat selalu," tulis akun @Johan Tumara.
Semua tanggapan netizen yang dirangkum hanyalah sebagian kecil, masih banyak masyarakat yang mengapresiasi kesusksesan Nur Alam serta mendoakan agar selalu diberikan nikmat kesehatan oleh Allah SWT. (B-Adv)
Reporter: Musdar
Editor: Haerani Hambali