Pasar Laino Nyaris Terbakar Lagi

Sunaryo, telisik indonesia
Rabu, 24 Maret 2021
0 dilihat
Pasar Laino Nyaris Terbakar Lagi
Kabel listrik yang terbakar di pasar. Foto: Ist.

" Api menyala dikabel, karena korsleting. "

MUNA, TELISIK.ID - Pasar Sentra Laino nyaris terbakar lagi. Api sudah sempat menyala dikabel lampu yang terpasang diantara pedagang ikan, pada Selasa malam (23/3/2021).

Beruntung, api cepat dilihat oleh personil Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) yang sedang melakukan patroli malam dan langsung menyiramkan air, sehingga ipi pun padam.

"Kejadianya, sekitar pukul 21.00 Wita," kata Kasat Pol PP Muna, Bahtiar Baratu.

Dugaan sementara, api bersumber dari korsleting listrik. Dimana, pemasangan instalasi listrik di pasar tidak teratur. Satu mata lampu, diparalel menggunakan stok kontak hingga dua buah. Sehingga, beban listrik menjadi besar.

Apalagi, kabel yang digunakan ukurannya kecil yang tidak mampu menampung beban listrik yang besar.

Baca Juga: Polri Wacanakan Ujian Praktik Bikin SIM Seperti Main Game

"Api menyala dikabel, karena korsleting," sebutnya.

Selain rawan korsleting listrik, yang harus diantisipasi di pasar adalah ada orang gila yang bermalam di pasar, kerap kedapatan membakar kotoran di dekat kios-kios.

"Sudah beberapa kali anggota mendapatinya membakar kotoran yang nyaris mengenai kios. Untung saja, api cepat dipadamkan," pungkasnya. (B)

Reporter: Sunaryo

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga