Pasar Sentral Lacaria Kolaka Utara Lesu Pasca Lebaran Idul Adha

Siti Nabila, telisik indonesia
Sabtu, 22 Juni 2024
0 dilihat
Pasar Sentral Lacaria Kolaka Utara Lesu Pasca Lebaran Idul Adha
Kondisi Pasar Lacaria, Kecamatan Lasusua, Kabupaten Kolaka Utara pasca Lebaran Idul Adha tampak sepi pembeli. Foto: Siti Nabila/Telisik

" Meski perayaan Idul Adha 1445 Hijriah sudah lewat enam hari, transaksi jual beli di Pasar Sentral Lacaria, Kecamatan Lasusua, Kabupaten Kolaka Utara, masih tampak sepi "

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Meski perayaan Idul Adha 1445 Hijriah sudah lewat enam hari, transaksi jual beli di Pasar Sentral Lacaria, Kecamatan Lasusua, Kabupaten Kolaka Utara, masih tampak sepi, Sabtu (22/6/2024).

Sri salah seorang pedagang sayur mayur mengungkapkan, transaksi jual beli di pasar belum normal. Itu lantaran sebagian pedagang masih menikmati momen Idul Adha bersama keluarga.

“Lapak masih banyak yang tutup, begitu juga kiriman barang masih sepi, aktivitas transaksi di pasar juga masih sepi. Kalau pengunjung masih ada, mereka mayoritas membeli sayur dan ikan,” kata Sri.

Menurut dia, belum lancarnya pasokan karena masih dalam suasana lebaran, sehingga barang dagangan yang dijual masih sedikit dan jenisnya pun tidak bermacam-macam.

“Suasana pasar kemungkinan akan kembali normal minggu depan, karena para pedagang banyak yang masih mudik yang memilih bersilaturahmi dengan kerabatnya dan akan kembali membuka usahanya beberapa hari setelah lebaran,” tandasnya.

Baca Juga: Pedagang Kue di Pasar La Elangi Baubau Sepi Pembeli Jelang Idul Adha

Untuk harga, kata Sri, harga sayur mayur relatif stabil dan kalau pun ada kenaikan, tidak begitu signifikan.

Berdasarkan pantauan Telisik.Id, terlihat kondisi pasar yang begitu sepi terutama area toko pakaian dan sepatu bahkan terlihat banyak toko yang masih tertutup.

Muslimin, salah satu pedagang pakaian Muslim mengungkapkan, kondisi pasar yang sepi sudah berlangsung selama bertahun-tahun.

"Jadi sebenarnya, pasar memang selalu seperti ini kondisinya (sepi), ramai hanya waktu tertentu, biasanya menjelang lebaran itupun hanya beberapa hari," ungkapnya.

Baca Juga: Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional Kota Kendari Naik Lagi, Pemilik Warung Makan Menjerit

Muslimin menambahkan, untuk penghasilan setiap hari sangat jauh dari yang diharapkan. Bahkan pasrah ketika tidak ada pembeli sama sekali. Namun Muslimin mengaku tetap bersyukur masih ada pekerjaan.  

Sementara itu, salah seorang pedagang sepatu, Farida mengungkapkan, kondisi pasar yang kian sepi pembeli diduga lantaran banyak pedagang yang memilih keluar dan berjualan di tempat lain seperti di pusat kota.

Farida juga berharap agar aktivitas jual beli di pasar bisa kembali hidup dan ramai seperti sediakala. (A)

Penulis: Siti Nabila

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga