Pasca Kecurian, Satpol PP Jaga Ketat Area Pembangunan Perkantoran Muna Barat

Putri Wulandari, telisik indonesia
Sabtu, 12 Agustus 2023
0 dilihat
Pasca Kecurian, Satpol PP Jaga Ketat Area Pembangunan Perkantoran Muna Barat
Kasatpol PP turun tinjau proyek pembangunan perkantoran setelah ada aduan dari kontraktor terkait bahan bangunan dicuri oleh oknum tak bertanggung jawab. Foto: Ist.

" Kasus pencurian bahan bangunan di area pembangunan perkantoran Bumi Praja Laworoku, Pemda Muna Barat turunkan Satpol PP guna perketat pengamanan "

MUNA BARAT, TELISIK.ID - Kasus pencurian bahan bangunan di area pembangunan perkantoran Bumi Praja Laworoku, Pemda Muna Barat turunkan Satpol PP guna perketat pengamanan.

Diketahui, pembangunan perkantoran di Bumi Praja Laworoku sudah mulai dikerjakan, namun bahan bangunan di area tersebut dicuri oleh orang tak dikenal.

Hal ini diungkapkan oleh salah satu mandor pembangunan gedung DPRD Muna Barat, Irfan, jika pada awal pembangunan pernah kehilangan bahan bangunan, seperti baja ringan kisaran 20 batang.

Kehilangan bahan bangunan itu, diperkirakan saat malam hari, sebab pada siang hari pihaknya masih di area pembangunan dan masih sementara kerja.

Baca Juga: Muna Barat jadi Daerah Praktik Terbaik Pengendalian Inflasi di Sulawesi Tenggara

"Sampai saat ini tidak ada yang mengganggu, hanya ada beberapa yang minta pekerjaan, tetapi ini bukan masalah, sebab ini juga bagian memberdayakan masyarakat lokal," ungkapnya.

Selanjutnya, surveyor PT Adhi Mandiri Persada, Heri mengatakan, walaupun sampai saat ini belum ada gangguan dari oknum-oknum tidak bertanggung jawab, namun perlu dilakukan pengamanan untuk mengantisipasi hal tidak diinginkan.

Untuk itu, Kasatpol PP Muna Barat arahkan anggotanya untuk melakukan pengamanan di area tersebut, mengingat pembangunan perkantoran itu merupakan program prioritas pemda.

"Agar cepat prosesnya, pihak kami kerja dan program tercapai sesuai ketentuan," pungkasnya.

Baca Juga: Tenunan Muna Barat Dipromosikan Lewat Fashion Show Kepala Desa dan OPD

Sementara itu, Kasatpol PP Muna Barat, Liber mengatakan, sebagai salah satu tugas Satpol pp dalam menertibkan dan mengamankan, maka perlu pihaknya lakukan pengamanan di area perkantoran tersebut agar pelaksanaan program pemda berjalan dengan tuntas.

Itu juga guna memastikan keamanan dan kenyamanan pekerja dari gangguan pihak yang tidak bertanggung jawab, dalam menghambat proses pembangunan perkantoran.

"Ini karena ada aduan dari pihak kontraktor karena beberapa waktu lalu mereka kehilangan bahan bangunan," ungkapnya.

Selain itu, pihak Satpol pp juga akan menurunkan anggota untuk melakukan patroli di wilayah perkantoran sesuai dengan kebutuhan pihak perusahaan. (A-Adv)

Penulis: Putri Wulandari

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga