Pelantikan Kades Wawesa Masih Tertunda, Pemkab Muna Tunggu Perintah Gubernur

Hamlin, telisik indonesia
Minggu, 25 Mei 2025
0 dilihat
Pelantikan Kades Wawesa Masih Tertunda, Pemkab Muna Tunggu Perintah Gubernur
Mendes PDTT, Yandri Susanto (Kiri) Gebernur Sultra, ASR (tengah) dan Wakil Bupati Muna, Asrafil dihalaman Kantor Gubernur Sultra. Foto: R. Anugerah/Telisik.

" Pelantikan Kepala Desa (Kades) terpilih Desa Wawesa, Kecamatan Batalaiworu, Kabupaten Muna, masih mengalami penundaan "

KENDARI, TELISIK.ID - Pelantikan Kepala Desa (Kades) terpilih Desa Wawesa, Kecamatan Batalaiworu, Kabupaten Muna, masih mengalami penundaan.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna hingga kini belum mengambil langkah pelantikan karena menunggu arahan langsung dari Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andi Sumangerukka (ASR).

Gubernur Sultra, ASR, menjelaskan bahwa pelantikan kepala desa merupakan urusan teknis yang harus dituntaskan dengan arahan yang tepat.

Baca Juga: Wajah Baru Kebun Raya Kendari jadi Magnet Ribuan Pengunjung, Cuan Jutaan Rupiah saat Akhir Pekan

Ia menegaskan bahwa saat ini fokus pemerintah daerah adalah pada peluncuran Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih, sehingga pelantikan kepala desa akan segera diselesaikan setelah mendapat instruksi dari tingkat provinsi.

“Begini hal teknis, kalau berkaitan dengan pelantikan itu hal teknis, nanti saya akan sampaikan kepada siapa. Jadi kita fokus ke Koperasi Desa dulu, sudah dijelaskan dengan pak Menteri tadi tentang hal-hal bagaimana,” ujar Gubernur ASR usai mendampingi Menteri Desa Republik Indonesia, Yandri Susanto, pada kegiatan di Aula Bahteramas, Kantor Gubernur Sultra, Minggu (25/5/2025).

Wakil Bupati Muna, La Ode Asrafil, menambahkan bahwa pihaknya belum dapat melaksanakan pelantikan Kepala Desa Wawesa karena menunggu arahan dari Gubernur Sultra.

Asrafil menyatakan bahwa setelah mendapatkan perintah resmi, Pemkab Muna akan melanjutkan proses pelantikan sesuai mekanisme yang berlaku.

“Kita tunggu arahan, kan mereka juga sudah demo kesini. Kita tunggu arahan Gubernur seperti apa. Ya kalau dilantik, ya kita lantik,” jelas La Ode Asrafil di halaman Aula Kantor Gubernur Sultra saat menghadiri kegiatan peluncuran percepatan pembentukan Kopdes Merah Putih.

Baca Juga: Mendes Beri Tenggat Waktu Koperasi Merah Putih Sultra Rampung Akhir Mei dan Ancam Blokir Dana Desa

Sementara itu, diketahui bahwa Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Kabupaten Muna, termasuk Desa Wawesa, digelar secara serentak pada tahun 2022 lalu.

Hasil pilkades tersebut telah memperoleh rekomendasi dari Menteri Dalam Negeri melalui Direktorat Jenderal Bina Pemerintah Desa untuk melantik para calon kepala desa terpilih sesuai hasil pemilihan tersebut.

Meski rekomendasi telah diterbitkan, hingga kini pelantikan Kepala Desa Wawesa belum juga terlaksana. (B)

Penulis: Hamlin

Editor: Ahmad Jaelani

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga