Sampah Plastik Kotori Spot Wisata di Kota Kendari

Wa Ode Ria Ika Hasana, telisik indonesia
Sabtu, 14 Januari 2023
0 dilihat
Sampah Plastik Kotori Spot Wisata di Kota Kendari
Spot wisata di Kota Kendari terlihat kotor akibat banyaknya sampah plastik yang berserakan. Foto: Wa Ode Ria Ika Hasana/Telisik

" Beberapa spot wisata di Kota Kendari yang menjadi tempat nongkrong masyarakat, dikelilingi dengan sampah plastik tempat makanan atau minuman "

KENDARI, TELISIK.ID - Sampah menjadi salah satu permasalahan terbesar di daerah perkotaan. Tak bisa dipungkiri, semakin padat jumlah penduduk, semakin banyak sampah yang dihasilkan setiap harinya.

Kesadaran membuang sampah pada tempatnya yang masih minim, membuat beberapa fasilitas umum tak luput dari sampah. Termasuk di tempat wisata yang seharusnya bebas dari sampah, malah dikotori oleh sampah para pengunjung.

Beberapa spot wisata di Kota Kendari seperti Tugu Religi MTQ, Kolam Retensi Bulevar, Batubatu (Batbat), hingga Jembatan Teluk Kendari yang menjadi tempat nongkrong masyarakat, dikelilingi dengan sampah plastik tempat makanan atau minuman.

Salah satu pengunjung di Kolam Retensi Bulevar, Ima mengatakan, banyaknya sampah plastik membuat pengunjung yang datang untuk berolahraga, sedikit terganggu. Apalagi sampah-sampah plastik ini sebenarnya dibawa oleh pengunjung, tetapi kesadaran untuk membuang sampah di tempatnya masih sangat kurang.

"Kalau sudah banyak sampah seperti ini saya yakin semua pengunjung juga pasti tidak nyaman. Apalagi ini sampah-sampah plastik yang butuh waktu lama untuk bisa terurai, jangan sampai sampah plastik ini nantinya jatuh ke dalam kolam," ujar Ima, Sabtu (14/1/2023).

Baca Juga: Hati-Hati Modus Penipuan Terbaru Atasnamakan Telkomsel

Elsa, salah satu pengunjung di Jembatan Teluk Kendari juga mengatakan hal serupa. Sampah plastik bekas makanan mengotori sepanjang jembatan yang bisa saja jatuh ke laut dan merusak ekosistem laut.

"Ini harusnya menjadi perhatian bagi para pengunjung. Jika datang membawa makanan atau minuman, sampahnya bisa dibawa pulang atau dibuang di tempat sampah karena disini tidak ada tempat sampah," ujar Elsa.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Bidang Persampahan, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kota Kendari, Adi Jaya Purnama mengatakan, Kolam Retensi Bulevar termasuk objek wisata baru sehingga banyak orang yang datang dan akan banyak menghasilkan sampah.

Baca Juga: Perselisihan Industri di Kendari Tahun 2022 Capai 37 Kasus

"Untuk itu kami sudah mengarahkan armada kami untuk masuk membersihkan dan mengambil sampah di sana," ujarnya.

Untuk di Jembatan Teluk Kendari, Adi Jaya Purnama mengaku telah menyiapkan tim penyapu untuk membersihkan sampah yang ada di sepanjang jembatan. Karena untuk menempatkan bak sampah tidak memungkinkan, karena jembatan ini merupakan jalan umum yang seharusnya tidak digunakan sebagai tempat nongkrong.

Dia mengimbau masyarakat untuk bisa mengurangi produksi sampah plastiknya dan membuang sampah pada tempatnya, agar Kota Kendari tetap terjaga kebersihannya. (A)

Penulis: Wa Ode Ria Ika Hasana

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga