Pemkab Buton Selatan Ajak Generasi Muda Tanamkan Nilai Pancasila
Ali Iskandar Majid, telisik indonesia
Sabtu, 01 Juni 2024
0 dilihat
Sekretaris Daerah (Sekda) Buton Selatan, La Ode Budiman, saat memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila. Foto: Dinas Komunikasi dan Informatika Buton Selatan
" Pada peringatan Hari Lahir Pancasila, generasi muda Buton Selatan diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari "
BUTON SELATAN, TELISIK.ID - Pada peringatan Hari Lahir Pancasila, generasi muda Buton Selatan diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Mewakili Pj Bupati Buton Selatan, Parinringi, Sekretaris Daerah (Sekda) Buton Selatan, La Ode Budiman pada momentum tersebut, mengajak pemuda bangsa khususnya yang ada di daerah Buton Selatan, untuk saling bahu membahu, gotong royong menerapkan nilai-nilai Pancasila didalam setiap aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
kata dia, Pancasila mempersatukan bangsa dalam menghadapi beragam gelombang tantangan, dan ujian sejarah. Sehingga sampai dengan saat ini Indonesia tetap berdiri kokoh dan tangguh sebagai bangsa yang besar.
Budiman menyampaikan bahwa pada peringatan Hari Lahir Pancasila pada tahun ini mengangkat tema "Pancasila Sebagai Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas Tahun 2045."
Baca Juga: Momen Peringatan Hari Lahir Pancasila, Kapolda Sulawesi Tenggara Sampaikan Ini
Yang mana mengandung makna bahwa Pancasila menyatukan bangsa dari segala perbedaan baik itu suku, agama, budaya, dan bahasa dalam menyongsong 100 tahun Indonesia emas yang maju, mandiri, dan berdaulat.
Keberagaman yang ada merupakan berkah yang dirajut dalam Identitas nasional Bhinneka Tungga Ika. Pancasila membawa Indonesia pada gerbang kemajuan dan kemakmuran di era globalisasi dan informasi dewasa ini.
Baca Juga: Deretan Senjata Tradisional Tanah Air Ini Bikin Ciut Belanda dan Jepang
Untuk itu, keberadaan Pancasila merupakan anugerah dari Tuhan yang Maha Esa untuk bangsa Indonesia. Dalam Pancasila terkandung nilai-nilai luhur tinggi inklusifitas, toleransi, dan gotong royong.
Sehingga sangat patut disyukuri sebagai sebuah bangsa yang majemuk, Pancasila dan nilai-nilai yang dikandungnya menjadi bintang yang memandu kehidupan bangsa. Agar sesuai dengan cita-cita Negara Republik Indonesia.
"Semoga peringatan Hari Lahir Pancasila dapat menggugah semangat kita untuk terus mengenalkan nilai Pancasila demi Indonesia yang maju," La Ode Budiman dalam pidatonya, Sabtu (1/6/2024). (C-Adv)
Penulis: Ali Iskandar Majid
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS