Pemkab Konawe Peringati Hari Santri Nasional di Pesantren

Muhamad Surya Putra, telisik indonesia
Kamis, 22 Oktober 2020
0 dilihat
Pemkab Konawe Peringati Hari Santri Nasional di Pesantren
Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa saat memimpin Upacara Hari Santri Nasional. Foto: Ist.

" Pemerintah Kabupaten Konawe mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2020. "

KONAWE, TELISIK.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Konawe menggelar upacara Hari Santri Nasional di Pesantren Al Ikhlas Lambuya yang jatuh tepat pada, Kamis (22/10/2020).

Bupati Konawe, Kery Saiful Konggoasa saat memimpin upacara mengatakan, pesantren diharapkan dapat menjadi bagian dari kekuatan Indonesia khususnya di Konawe untuk menjaga dan melakukan pengendalian terhadap penyebaran COVID-19.

"Pemerintah Kabupaten Konawe mengucapkan Selamat Hari Santri Nasional 22 Oktober 2020," ucap Kery.

Baca juga: Mentan Gelar Panen Raya Perdana di Konsel

Ia juga mengharapkan kepada semua pesantren agar tetap menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

Katanya, Hari Santri ditetapkan pada tahun 2015 oleh Presiden Joko Widodo. Olehnya itu, setiap tahunnya Pemkab Konawe selalu memperingatinya.

"Kita selalu menyelenggarakan peringatan setiap tahunnya dengan tema yang berbeda," papar Kery. (B)

Reporter: Muh. Surya Putra

Editor: Kardin

TAG:
Baca Juga