Pemkot Baubau Tekan Lonjakan Harga Sembako di Bulan Ramadan
Iradat Kurniawan, telisik indonesia
Rabu, 13 April 2022
0 dilihat
Nampak puluhan warga memadati lapak sembako murah yang diadakan oleh Pemkot Baubau. Foto: Iradat Kurniawan/Telisik
" Puluhan warga di Kelurahan Lamangga Kota Baubau sejak pagi nampak mulai memadati lapak-lapak sembako murah yang diadakan oleh pemerintah setempat, bekerjasama dengan tim penggerak PKK Kota Baubau dan Distributor "
BAUBAU, TELISIK.ID - Puluhan warga di Kelurahan Lamangga Kota Baubau sejak pagi nampak mulai memadati lapak-lapak sembako murah yang diadakan oleh pemerintah setempat, bekerjasama dengan tim penggerak PKK Kota Baubau dan Distributor, Rabu (13/4/2022).
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kota Baubau, Ali Hasan menuturkan, pelaksanaan pasar murah tersebut telah dilaksanakan sejak sebelum bulan ramadan sampai menjelang lebaran nanti.
"Pasar murah tersebut akan dilaksanakan sampai menjelang lebaran, dan kami menjamin ketersediaan stoknya akan cukup," jelas Ali Hasan, Rabu (13/4/2022).
Pelaksanaan pasar murah sendiri akan diadakan di hampir semua kecamatan dan kelurahan yang ada di Kota Baubau.
"Terutama yang jauh dari jangkauan pasar," ucapnya.
Sementara itu, Plt Wali Kota Baubau, Laode Ahmad Monianse menerangkan, pelaksanaan pasar murah guna menekan harga pasar agar tidak terlalu melonjak. Rencananya akan digelar di beberapa tempat, seperti Waborobo, Sorawolio, dan beberapa wilayah lainnya.
Baca Juga: 2021, Baznas Terima Zakat ASN Sebesar Rp 3,9 Miliar
Pihaknya memperkirakan, jika masyarakat lebih mudah untuk mendapatkan atau menemukan kebutuhannya, maka pasar tidak akan menaikkan harga.
"Begitu juga nanti ada di Palabusa paling ujung, dan tempat-tempat lainnya yang kira-kira jangkauan masyarakat terhadap pasar masih sangat jauh,” ujar La Ode Ahmad Monianse
Ia pun berharap, pasar murah yang akan dilaksanakan di beberapa tempat tersebut, masyarakat Kota Baubau dapat merasakan manfaatnya.
"Baik manfaat dari segi harga yang relatif murah dari harga pasar, maupun manfaat karena dekatnya lokasi untuk berbelanja," katanya
Baca Juga: Bentuk Tim, Kecamatan LAUT NTT Siap Sukseskan TJPS 1000 Ha di Musim Kemarau
Pelaksanaan pasar murah tersebut pada dasarnya diawali dengan adanya kelangkaan beberapa kebutuhan masyarakat, khususnya minyak goreng. Atas upaya kerja keras, serta dukungan semua pihak, persoalan tersebut dapat sedikit terselesaikan.
Dan itu merupakan bentuk dari komitmen pemerintah untuk mengatasi dan menyelesaikan persoalan itu, agar ketersediaan pangan dapat menjangkau dan memenuhi kebutuhan masyarakat. (B)
Reporter: Iradat Kurniawan
Editor: Kardin