Pencuri di Kendari Terekam CCTV Bobol Kost Mahasiswa
Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Minggu, 19 April 2020
0 dilihat
Aksi pencurian disebuah kost salah satu mahasiswa STIMIK Bina Bangsa yang terekam CCTV. Foto: Ibnu Sina Ali Hakim/Telisik
" Saat dia sadari kejadian itu, sepupuku itu langsung minta sama bapak kos untuk lihat CCTV dan ternyata betul terekam seorang pencuri yang bobol kosku. Saya berharap cepat ditemukan itu pelakunya dan leptopku dikembalikan karena banyak dokumen pembelajaranku di situ. "
KENDARI, TELISIK.ID - Aksi seorang pencuri membobol sebuah kamar kost mahasiswa STIMIK Bina Bangsa, di Lorong lumba-lumba, Kota Kendari, terekam kamera CCTV.
Pelaku memanfaatkan situasi di saat korban tengah pulang ke kampung halaman setelah mendapat imbauan dari pemerintah mengenai COVID-19.
Pelaku membobol kos dan berhasil mengambil sebuah tabung gas dan satu buah laptop mahasiswa tersebut.
Baca juga: 7 Warga Muna Positif COVID-19
"Awalnyakan saya pulang kampung karena ada imbauan dari pemerintah tentang COVID-19, setelah kemarin sepupu saya yang perempuan itu datang di Kendari dan datang di kosku tiba-tiba dia kaget lihat tabung gas dan sebuah leptopku itu sudah dicurimi," ujar korban pencurian Dhandy Adifatrah, Minggu (19/4/2020).
Mahasiswa STIMIK Bina Bangsa itu berharap pelaku segera tertangkap, karena kejadian pencurian tersebut sudah terekam oleh CCTV yang berada di kost itu.
"Saat dia sadari kejadian itu, sepupuku itu langsung minta sama bapak kos untuk lihat CCTV dan ternyata betul terekam seorang pencuri yang bobol kosku. Saya berharap cepat ditemukan itu pelakunya dan leptopku dikembalikan karena banyak dokumen pembelajaranku di situ," pungkas Dhandy.
Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim
Editor: Sumarlin