Pendukung Rajiun Geber-geber Motor di Posko dan Rumah Asrafil, Ketua Tim Harian Bahtera: Jangan Terpancing

Sunaryo, telisik indonesia
Rabu, 20 November 2024
0 dilihat
Pendukung Rajiun Geber-geber Motor di Posko dan Rumah Asrafil, Ketua Tim Harian Bahtera: Jangan Terpancing
Pendukung Rajiun saat geber-geber motor di depan posko dan rumah Cawabup, La Ode Asrafil Ndoasa. Foto : Ist.

" Aksi tidak terpuji terjadi di depan posko dan rumah pasangan calon (paslon) Bupati-Wakil Bupati Muna, Bachrun Labuta-La Ode Asrafil Ndoasa (Bahtera) pada Rabu (20/11/2024) malam sekitar pukul 19.00 WITA "

MUNA, TELISIK.ID – Aksi tidak terpuji terjadi di depan posko dan rumah pasangan calon (paslon) Bupati-Wakil Bupati Muna, Bachrun Labuta-La Ode Asrafil Ndoasa (Bahtera) pada Rabu (20/11/2024) malam sekitar pukul 19.00 WITA.

Sejumlah pendukung paslon LM Rajiun Tumada-Purnama Ramadhan (RahmaTnya Muna) melakukan konvoi sambil menggeber-geber sepeda motor mereka di depan posko Bahtera di Jalan Lumba-Lumba, Kecamatan Batalaiworu.

Aksi tersebut dimulai setelah kampanye akbar di Sarana Olahraga (SOR) La Ode Pandu. Para pendukung Rajiun yang sedang dalam konvoi, bukannya melintas dengan tertib, justru menggeber-geber motor mereka di depan posko Bahtera. Salah seorang pengendara bahkan hampir memasuki area posko.

Insiden serupa juga terjadi di rumah cawabup, La Ode Asrafil Ndoasa, yang terletak di Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Mangga Kuning.

Baca Juga: Larangan Kegiatan Paslon Bahtera Picu Perlawanan Warga Empang Muna

Menanggapi kejadian ini, Ketua Tim Harian Bahtera, Albert, meminta seluruh pendukung dan simpatisan untuk tetap tenang dan tidak terpancing oleh tindakan tersebut. Menurut Albert, aksi-aksi itu mencerminkan kepanikan pihak lawan.

“Kita harus tenang, jangan ada yang terpancing. Fokus kita adalah mengantarkan Bahtera menuju kemenangan pada Pilkada 27 November nanti,” ujar Albert.

Baca Juga: Bersama Paslon Bahtera, Pimpinan DPRD Sulawesi Tenggara Dorong Percepatan Pemekaran Kota Raha dan Muna Timur

Politisi NasDem ini juga menegaskan bahwa Bachrun Labuta dan Asrafil Ndoasa selalu mengingatkan para pendukungnya untuk menjaga stabilitas keamanan daerah dan tidak melakukan tindakan yang dapat mengganggu paslon lain. Ini dilakukan demi terciptanya Pilkada yang damai dan kondusif.

“Biarkan mereka berulah. Masyarakat sudah tahu siapa calon yang santun dan siapa yang tidak,” tegas Albert. (C)

Penulis: Sunaryo

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga