Pilkada Konsel: Endang Diam, Baliho Bicara
Musdar, telisik indonesia
Senin, 13 Juli 2020
0 dilihat
Baliho Endang-Wahyu. Foto: Musdar/Telisik
KONAWE SELATAN, TELISIK.ID - Rentetan aktor politik di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) terus bermunculan. Bahkan sudah ada yang mendeklarasikan diri maju di Pilkada 2020.
Setelah Surunuddin Dangga-Rasyid, Rusmin Abdul Gani-Senawan Silondae, Irham Kalenggo-Arsalim, kembali muncul Muhammad Endang SA dan pasangannya, Wahyu Ade Pratama.
Dari ke empat Paslon ini, Endang-Wahyu belum terdengar membuka suara ke publik tentang kemantapannya maju di Pilkada Konsel.
Saat di konfirmasi di kediamannya di Jl Komjen Dr HM Jasin, Kecamatan Kambu Kota Kendari, Endang tak mau dulu berkomentar.
"Tunggu saja," singkat Endang, Senin (13/7/2020).
Baca juga: Pilkada Butur, Dukungan Golkar ke Ridwan Zakariah Rupanya Belum Final
Meskipun Endang-Wahyu sama sekali belum membuka suara atau mendeklarasikan diri maju ke publik, deretan Baliho mereka sudah ramai di ruas-ruas jalan Konsel.
Tak hanya di jalanan, Baliho dengan Tageline BERSATU Kita Bisa!!! kerja bersama untuk KONSEL, Mboten Ngapusi, ramai tersebar di beranda-beranda sosial media.
Bahkan baru-baru ini, pasangan Endang-Wahyu telah meresmikan Posko pemenangannya di Desa Andoolo Kecamatan Andoolo Konsel, pada Minggu (12/7/2020) kemarin.
Wakil Ketua DPRD Sultra bersama Wahyu maju diperhelatan lima tahunan itu menunggangi Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Demokrat.
Dengan PAN (3 kursi) dan Partai Demokrat (4 Kursi) Paslon ini telah memenuhi syarat untuk mendaftarkan diri di KPU september mendatang.
Reporter: Musdar
Editor: Kardin