Pj Wali Kota Kendari Fokus Penataan Menuju Daerah Bersih dan Bebas Kumuh

Erni Yanti, telisik indonesia
Kamis, 27 Juni 2024
0 dilihat
Pj Wali Kota Kendari Fokus Penataan Menuju Daerah Bersih dan Bebas Kumuh
Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusup fokus tata kota menjadi modern. Foto: Ist

" Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari, Muhammad Yusup, sedang gencar melakukan penataan kota untuk mewujudkan Kendari sebagai ibu kota provinsi yang bersih dan bebas kumuh "

KENDARI, TELISIK.ID - Penjabat (Pj) Wali Kota Kendari, Muhammad Yusup, sedang gencar melakukan penataan kota untuk mewujudkan Kendari sebagai ibu kota provinsi yang bersih dan bebas kumuh.

Salah satu fokus utama adalah menertibkan pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di badan jalan. Hal ini dilakukan karena keberadaan PKL di badan jalan dapat menyebabkan kesemrawutan dan mengganggu kelancaran arus lalu lintas.

Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusup minta pedagang kaki lima kembali ke pasar bukan berdagang di badan jalan. Foto: Ist.

 

Selain itu, keberadaan PKL di badan jalan juga dikhawatirkan dapat memicu munculnya kembali pasar-pasar tradisional yang sepi pengunjung.

Baca Juga: Produk Ilegal Berbahaya Senilai Ratusan Juta di Kendari Dimusnahkan

Oleh karena itu, Pj Wali Kota Kendari menginstruksikan Satpol PP untuk menertibkan PKL di sejumlah lokasi, seperti Pasar Lapulu, Pasar Panjang, dan Bundaran Gubernur.

Penertiban ini dilakukan dengan cara persuasif dan humanis, dengan memberikan solusi alternatif kepada para PKL untuk berjualan di tempat yang lebih resmi dan terarah.

Pj Walikota Kendari intruksi Satpol-PP terbitkan kawasan kumuh di Kota Kendari. Foto: Ist

 

Selain menertibkan PKL, Pj Wali Kota Kendari juga melakukan berbagai upaya penataan kota lainnya, seperti penataan ruang publik, dengan mempercantik taman-taman kota, membangun ruang terbuka hijau baru, dan menata trotoar agar lebih nyaman digunakan oleh pejalan kaki.

Kemudian meningkatkan pengelolaan sampah dengan membangun tempat pembuangan sampah terpadu (TPST) dan mendorong masyarakat untuk memilah sampah.

Baca Juga: Polda Sulawesi Tenggara Hancurkan 4 Kilogram Sabu dan 2.890 Gram Ganja

Penataan kawasan kumuh dengan melakukan revitalisasi kawasan kumuh dan membangun rumah layak huni bagi masyarakat berpenghasilan rendah.

Pj Wali Kota Kendari minta kerjasama masyarakat dukungan penataan Kota Kendari. Foto: Ist

 

Pj Wali Kota Kendari mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung upaya penataan kota ini. Masyarakat dapat berpartisipasi dengan menjaga kebersihan lingkungan, tidak membuang sampah sembarangan, dan mematuhi peraturan yang berlaku.

Dengan kerjasama dari semua pihak, diharapkan Kendari dapat menjadi kota yang bersih, indah, dan nyaman untuk ditinggali. (C-Adv)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga