Pohon Tumbang Diduga karena Pembakaran Liar

Ridwan Amsyah, telisik indonesia
Jumat, 06 November 2020
0 dilihat
Pohon Tumbang Diduga karena Pembakaran Liar
Pohon tumbang menimpa mobil di Baubau. Foto: Ridwan/Telisik

" Kita kaget juga, pas keluar tadi sudah tumbang, cuman kita dengar bunyinya karena besar bunyinya. Namun tumbangnya perlahan tidak tumbang satu kali. "

BAUBAU, TELISIK.ID - Pohon ketapang tua yang terletak di Jalan Bulawambona Kelurahan Lamangga  tumbang, dan menutupi badan jalan sekira pukul 13.15 Wita, Jumat (6/11/2020).

Menurut saksi mata Novan (27) kejadian tersebut tepat saat sholat jumat usai.

"Kita kaget juga, pas keluar tadi sudah tumbang, cuman kita dengar bunyinya karena besar bunyinya. Namun tumbangnya perlahan tidak tumbang satu kali," jelas novan.

Tidak diketahui penyebab kejadian tersebut, namun menurut LD Ihsan Staf Badan Penanggulangan Bencana Daerah  (BPBD) yang bertugas saat itu mengatakan, akar pohon sudah rapuh akibat pembakaran di sekitar pohon.

Baca juga: 40 Pejabat Eselon II dan III di Buteng Di-reshuffle

"Menurut warga sekitar memang selalu ada yang membakar api di akar pohon tersebut. Jadi, bukan karena patah, karena akarnya sudah rapuh semua. Ini juga bukan karena kesengajaan," ucap LD Ihsan di tempat kejadian.

Imbas dari peristiwa tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, namun sebuah mobil sedan hitam  bernomor polisi DT 1426 FG tertimpa pohon tersebut dan menyebabkan bagian belakang mobil tersebut penyok.

Berdasarkan laporan warga setempat mobil tersebut merupakan milik Bos Rumah Makan Silvana.

Petugas BPBD pun langsung memotong ranting pohon yang menutupi jalan agar arus lalu lintas di jalan tersebut kembali normal. (B)

Reporter: Ridwan Amsyah

Editor: Fitrah Nugraha

TAG:
Baca Juga