Polisi Bentuk Tim Khusus Pencari Tahanan Kabur
Ones Lawolo, telisik indonesia
Sabtu, 08 Agustus 2020
0 dilihat
Ilustrasi tahanan kabur. Foto: google
" Benar, tiga orang yang sudah ditangkap dan lima orang lagi sedang kita cari. Saat ini, kami telah membentuk tim khusus untuk melakukan pengejaran kepada tahanan yang melarikan diri itu. "
MEDAN, TEKISIK.ID - Polrestabes Medan dan Polsek Medan Area, telah membentuk tim khusus untuk mengejar sisa tahanan yang melarikan diri dari Polsek Medan Area, Sumatera Utara (Sumut).
Diketahui, dari delapan orang tahanan kabur, pada Jumat (7/8/2020) kemarin, sekira pukul 05:30 WIB, masih tersisa lima orang yang belum ditangkap. Sedangkan tiga lainnya berhasil diamankan kembali.
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Riko Sunarko membenarkan, adanya tahanan yang berhasil melarikan diri itu dari Polsek Medan Area.
"Benar, tiga orang yang sudah ditangkap dan lima orang lagi sedang kita cari. Saat ini, kami telah membentuk tim khusus untuk melakukan pengejaran kepada tahanan yang melarikan diri itu," ujar Riko kepada Telisik.id, Sabtu (8/8/2020).
Baca juga: Terungkap Sosok Penyebar Video Syur Ariel-Luna Maya-Cut Tari, Setelah 10 Tahun
Sebelumnya, sebanyak delapan tahanan Kepolisian Sektor (Polsek) Medan Area, Kota Medan, Sumatra Utara (Sumut) berhasil kabur dari sel tahanan Polsek.
Polsek Medan Area, Kompol Faidir Chaniago menjelaskan, kaburnya delapan orang tahanan dengan menjembol dinding sel rumah tahanan (Rutan) Polsek Medan Area.
"Dinding Sel Rutan Polsek Medan Area dibobolin para tahanan. Tahanan yang delapan orang itu, mereka melarikan diri karena kapasitas tahanan penuh," katanya kepada Telisik.id.
Adapun nama-nama tahanan yang kabur tersebut, yakni Agus Salim, M Nur alias Amek, Sayuti Husni Rambe, Horas Simbolon, Ramlan Nainggolan, Muhammad Yogi, Hendrawan, Wanda Sembiring.
Reporter: Ones Lawolo
Editor: Kardin