Prediksi Piala AFF 2022: Kamboja vs Filipina

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Selasa, 20 Desember 2022
0 dilihat
Prediksi Piala AFF 2022: Kamboja vs Filipina
Kamboja berpeluang menurunkan skuad utama yang dihuni Keo Soksela, Soeuy Visa, hingga Lim Pisoth. Sedangkan Filipina bakal mengandalkan sejumlah pemain berpengalaman seperti Kevin Ray Hansen, Christian Rontini, hingga Stephan Markus Schroc. Foto: Repro Bola.com

" Kamboja akan menjamu Filipina di Stadion Nasional Morodok Techo di Phnom Penh Selasa (20/12/2022) dalam pertandingan pembukaan Kejuaraan AFF 2022 "

JAKARTA, TELISIK.ID - Kamboja akan menjamu Filipina di Stadion Nasional Morodok Techo di Phnom Penh pada hari ini, Selasa (20/12/2022) dalam pertandingan pembukaan Kejuaraan AFF 2022.

Melansir Bola.com, pada Piala AFF 2020 lalu, Kamboja gagal lolos dari fase grup. Pada empat laga yang dimainkan, Kamboja hanya mendapat tiga poin hasil mengalahkan Laos. Kamboja kebobolan 11 gol dan mencetak enam gol.

Dikutip dari Tirto.id, Timnas Filipina hanya finis ketiga di Grup A lantaran kalah bersaing dengan Thailand (peringkat 1) dan Singapura (runner-up). Demikian pula dengan Kamboja. Timnas berjuluk Angkor Warriors hanya menduduki posisi 4 di bawah Malaysia, Vietnam, dan Indonesia.

Vietnam dan Indonesia hanya lolos semifinal Piala AFF 2020 lalu. Di Piala AFF 2022 dengan tajuk AFF Mitsubishi Electric Cup 2022 nanti, Filipina dan Kamboja kembali berada di grup yang sama, yakni Grup A bersama Indonesia, Thailand, dan Brunei Darussalam.

Timnas Filipina dominan saat meladeni Kamboja di sejumlah pertemuan terakhir. Selama 5 perjumpaan terkini, The Azkals tidak tersentuh kekalahan dengan memetik 3 kemenangan dan 2 partai lain berakhir imbang.

Baca Juga: Hari Ini Piala AFF 2022 Dimulai, Kamboja vs Filipina

Filipina yang dibesut Josep Ferre masih berpeluang melanjutkan dominasi atas Kamboja. Sebagai persiapan menjelang terjun di turnamen Piala AFF 2022, Filipina juga sudah memanasi skuadnya melawan Vietnam pada Rabu, 14 Desember 2022 lalu, di Stadion Hang Day, Hanoi.

Di sisi lain, Kamboja tidak ingin menyia-nyiakan kesempatan emas tampil di negara sendiri. Tim besutan Ryu Hirose mempunyai momentum untuk mengakhiri rekor buruk atas Filipina.

Usai kekalahan 0-4 melawan Malaysia pada laga uji coba Jumat (9/12/2022) lalu di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Ryu Hirose juga mempunyai tugas berat untuk memoles sektor pertahanan agar tidak mudah kebobolan oleh lawan.

Prediksi susunan pemain dilansir dari Bola.com, sebagai berikut:

Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Argentina Juara, Mbape Top Skor

Kamboja (4-3-3): Keo Soksela; Cheng Meng, Soeuy Visal, Reung Bunheing, Taing Bunchhai; Sos Suhana, Thierry Chanta Bin, Keo Sokpheng; Lim Pisoth, Nick Taylor, Tes Sambath.

Pelatih: Ryu Hirose

Filipina (4-3-3): Kevin Ray Hansen; Simen Lyngbo, Amani Aguinaldo, Jesse Curran, Jefferson Tabinas; Stephan Schrock, Mark Hartmann, Sandro Reyes; Javier Gayoso, Kenshiro Daniels, Sebastian Rasmussen.

Pelatih: Josep Ferre Ybarz. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga