Ratusan Mahasiswa Demonstrasi, Tuntut Penyelesaian Kasus Meninggalnya Randi dan Yusuf

La Ode Andi Rahmat, telisik indonesia
Senin, 26 September 2022
0 dilihat
Ratusan Mahasiswa Demonstrasi, Tuntut Penyelesaian Kasus Meninggalnya Randi dan Yusuf
Ratusan mahasiswa menyambangi Mapolda Sultra menuntut penyelesaian kasus kematian Randi dan Yusuf, Senin (26/9/2022). Foto: La Ode Andi Rahmat/Telisik

" Ratusan mahasiswa melakukan bakar ban serta memegang beberapa pataka yang bertuliskan "Keadilan Mati di Tangan Oligarki" "

KENDARI, TELISIK.ID - Ratusan mahasiswa yang tergabung dalam keluarga Randi dan Yusuf menyambangi Mapolda Sultra, menuntut penyelesaian kasus Randi dan Yusuf, Senin (26/9/22).

Bedasarkan pantauan Telisik.id di lapangan, ratusan mahasiswa melakukan bakar ban serta memegang beberapa pataka yang bertuliskan "Keadilan Mati di Tangan Oligarki".

Dalam orasinya, mahasiswa menuntut penyelesaian kasus kematian Randi dan Yusuf yang sudah tiga tahun belum ada titik kejelasan dari pihak kepolisian.

Mahasiswa juga mempertanyakan integritas kepolisian dalam penyelesaian kasus Randi dan Yusuf yang meninggal pada tanggal 26 September 2019 saat melakukan aksi demonstrasi di gedung DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara, terkait penolakan revisi UU KPK.

Baca Juga: Hacker Bjorka Retas Website Pemprov Sulawesi Tenggara, Singgung Kenaikan BBM

Baca Juga: Jokowi Tebar BLT di Sulawesi Tenggara Besok, Anak SBY Beri Sindiran

Mahasiswa dalam orasinya menyayangkan pihak kepolisian yang menghadang massa demonstrasi saat ingin masuk ke dalam Mapolda Sultra.

Sampai berita ini diterbitkan, demonstrasi masih berlangsung, Mahasiswa dijaga ketat pihak kepolisian di Polda Sulawesi Tenggara. (A)

Penulis: La Ode Andi Rahmat

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga