Ratusan Pendukung Ganjar Pranowo dari Berbagai Kalangan Penuhi Hotel Kubra Kendari

Ayu Safitri, telisik indonesia
Minggu, 03 Desember 2023
0 dilihat
Ratusan Pendukung Ganjar Pranowo dari Berbagai Kalangan Penuhi Hotel Kubra Kendari
Suasana di Hotel Kubra, menjelang temu relawan Ganjar Pranowo di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Foto: Ayu Safitri/Telisik

" Ratusan pendukung yang tergabung dalam berbagai kalangan masyarakat, seperti pemulung, tukang becak, petani, nelayan dan pedagang kecil serta organisasi relawan Ganjar Pranowo "

KENDARI, TELISIK.ID - Para relawan menggelar temu relawan bersama Ganjar Pranowo di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Acara berlangsung di Hotel Kubra, Minggu (3/12/2023).

Kegiatan dihadiri oleh para kader PDIP, Partai Perindo, PPP, Hanura, Tim Pemenangan Daerah (TPD) dan ratusan pendukung yang tergabung dalam berbagai kalangan masyarakat, seperti pemulung, tukang becak, petani, nelayan dan pedagang kecil serta organisasi relawan Ganjar Pranowo.

Panitia pelaksana, Chiko mengatakan, tujuan kegiatan itu sebagai ajang silaturahmi antara berbagai lapisan masyarakat dan organisasi relawan Ganjar Pranowo di Kota Kendari

“Saling berbagi informasi, membacakan surat terbuka dari petani oleh Bapak Wayan Gamoh. Terpenting, kita tetap dalam satu gerak yaitu mendukung Pak Ganjar agar dapat mensejahterakan masyarakat, terkhusus di Sulawesi tenggara,” terangnya.

Baca Juga: Simpatisan Rela Menunggu dari Pagi untuk Sambut Ganjar Pranowo di Kota Kendari

Baca Juga: Ganjar Pranowo Kampanye di Kota Kendari, Sapa Rakyat Kalangan Bawah

Koordinator kegiatan, Rahmat Alam syahruddin berharap, relawan yang tergabung pada berbagai organisasi tersebut, dapat berkomitmen dan konsisten dalam memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden di Pemilu 2024.

“Artinya, kita mempunyai gerakan masing-masing organ relawan, dan semua gerakan kita satukan untuk memenangkan Ganjar Pranowo, karena Ganjar sendiri adalah representasi pemimpin yang lahir dari rakyat kecil,” tukasnya. (B)

Penulis: Ayu Safitri

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga