RM Kampoeng Wisata, Sajikan Kuliner Khas Sulawesi

Wa Ode Umratul Khazanah, telisik indonesia
Senin, 27 September 2021
0 dilihat
RM Kampoeng Wisata, Sajikan Kuliner Khas Sulawesi
Rumah Makan Kampung Wisata. Foto: Wa Ode Umratul Khazanah/Telisik

" bagi pengunjung yang ingin menikmati kuliner khas ini, makanan ini bisa dijumpai di berbagai rumah makan di Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Kota Kendari yang dikenal dengan julukan Kota Bertakwa,  terletak di jazirah tenggara Pulau Sulawesi.

Kota ini kaya akan keragaman budaya, oleh-oleh, objek wisata dan kuliner khasnya.

Jika berkunjung ke kota ini, rasanya tak lengkap jika tak mencicipi kuliner khas kota ini, sinonggi. Sinonggi adalah makanan khas suku Tolaki yang mendiami kota ini. Sinonggi yang terbuat dari sari pati sagu, merupakan makanan pokok suku Tolaki yang kini eksistensinya  mulai tergeser oleh nasi.

Namun jangan khawatir, bagi pengunjung yang ingin menikmati kuliner khas ini, makanan ini bisa dijumpai di berbagai rumah makan di Kendari. Banyak rumah makan atau restoran yang kini menyediakan sinonggi.

Salah satunya, Rumah Makan Kampung Wisata. Rumah makan ni terletak di Jalan Martandu Raya, poros kantor gubernur, 15 menit perjalanan dari pusat Kota Kendari. Tak hanya Sinonggi, rumah makan ini juga menyediakan berbagai macam kuliner khas Sulawesi, seperti soto dan coto dari Makassar, juga ayam masak woku, kuliner khas Manado.

Untuk menu sinonggi, rumah makan ini menyajikannya dalam beraneka macam varian. Ada sinonggi daging sapi tawaoloho, sinonggi ayam kampung  tawaoloho dan sinonggi ikan masak pallumara. Namun, dari berbagai macam varian ini, sinonggi ikan masak pallumara yang paling banyak digandrungi.

Risda selaku penanggung jawab di rumah makan ini mengatakan, soal resep dan penyajian makanan, mereka mempercayakannya kepada salah seorang kepala dapur. Soal harga, jangan khawatir, rumah makan ini cukup ramah di kantong.

Baca Juga: Lagi Tren, Bikin Croffle Vla Mozzarella di Rumah Cuma 30 Menit

Baca Juga: Resep Udang Asam Manis Super Lezat ala Restoran

‘’Soal harga jangan khawatir. Dengan budget Rp 30.000 – Rp 75.000 anda sudah bisa menikmati menu andalan kami di sini, sinonggi ikan masak pallumara,” jelasnya, Senin (27/9/2021).

Mimi, salah seorang pelanggan mengaku cukup suka dengan menu sinonggi ikan masak pallumara di rumah makan ini.

“Ini pertama kalinya saya mencicipi menu makanan di sini, sinonggi ikan masak pallumaranya enak, saya suka," ujarnya.

Tak hanya itu, rumah makan ini juga menyediakan fasilitas karaoke bagi para pengunjungnya. Desain interior di rumah makan ini juga dipenuhi lukisan budaya dan wisata khas Sulawesi. Jadi dengan berkunnjung di sini, anda bisa menikmati hidangan khas Sulawesi sembari  mengenal budaya Sulawesi khususnya Sultra. (B)

Reporter: Wa Ode Umratul Khazanah

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga