Sapi Kurban di Kolaka Utara Dapat Ribuan Dosis Vaksin Gratis

Muh. Risal H, telisik indonesia
Selasa, 28 Mei 2024
0 dilihat
Sapi Kurban di Kolaka Utara Dapat Ribuan Dosis Vaksin Gratis
Kepala Disbunnak Kolaka Utara, Ismail Mustafa ungkap kesiapan instansinya lakukan vaksinasi hewan kurban jelan idul Adha. Foto: Muh Risal H/Telisik

" Dalam mengntisipasi penyebaran virus Jembrana, Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Kolaka Utara menyiapkan ribuan dosis vaksin gratis untuk hewan kurban "

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Dalam mengntisipasi penyebaran virus Jembrana, Dinas Perkebunan dan Peternakan (Disbunnak) Kolaka Utara menyiapkan ribuan dosis vaksin gratis untuk hewan kurban.

Selain bentuk antisipatif virus, vaksinasi yang dilakukan Disbunnak Kolaka Utara sebagai salah satu upaya untuk menyediakan stok daging kurban higenis dan layak konsumsi bagi masyarakat.

Kepala Dinas Perkebunan dan Peternakan Kolaka Utara, Ismail Mustafa menuturkan, perayaan Idul Adha tahun ini pihaknya menyediakan 2000 dosis vaksin serta satu unit posko layanan gratis yang di pusatkan di Kota Lasusua.

Baca Juga: Siswa SD di Kolaka Utara Ditemukan Tewas Gantung Diri

"Posko tersebut sebagai tempat pemeriksaan dan vaksinasi hewan kurban secara gratis. Kegiatan ini rutin dilakukan jelang Idul Adha untuk memastikan daging kurban yang akan dikonsumsi masyarakat sehat dan layak," jelasnya, Selasa (28/5/2024).

Selain membuka posko, pihak Disbunnak Kolaka Utara juga bakal door to door mengunjungi peternak guna mengidentifikasi sekaligus mengecek kesehatan ternak yang akan disembelih saat idul Adha

"Kami juga siap ke lokasi secara langsung baik diminta atau tidak untuk lakukan pemeriksaan karena pemerintah daerah wajib memastikan semua hewan yang dikurbankan itu sehat," katanya.

Kunjungan ke peternak dilakukan agar sasaran vaksinasi hewan kurban tersentuh secara menyeluruh, khususnya ternak yang berada di kecamatan jauh dari posko layanan kesehatan gratis.

Baca Juga: 10 Ribu Lebih Stok Hewan Kurban di Kolaka Utara untuk Idul Adha Tahun Ini

"Tim medis kami terbatas karena itu posko layanan kesehatan gratis dipusatkan di ibu kota kabupaten, tepatnya di area Kantor Dinas Perkebunan dan Peternakan," ujarnya.

Mantan Kepala ULP Kolaka Utara ini, meminta para peternak atau masyarakat yang ingin ternak mereka divaksinasi untuk menyampaikan ke Disbunnak.

Ia juga berharap masyarakat yang hendak membeli ternak kurban di luar Kolaka Utara agar memperhatikan Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH) dari instansi terkait. (C)

Penulis: Muh Risal H

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga