Sejarah Masjid Raya Medan Menjadi Daya Tarik Wisatawan

Ones Lawolo, telisik indonesia
Jumat, 26 Juni 2020
0 dilihat
Sejarah Masjid Raya Medan Menjadi Daya Tarik Wisatawan
Mesjid Raya Medan. Foto: Jejak Piknik.com

" Masjid Raya Medan tersebut hingga saat ini masih digunakan tempat beribadah umat muslim setiap harinya. Bangunan megah itu, merupakan peninggalan Sultan Deli di Sumatera Utara. "

MEDAN, TELISIK.ID - Masjid Raya Medan merupakan ikon sejarah Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara. Gedung tersebut berdiri kokoh dan mewah dan paling ramai dikunjungi oleh warga Kota Medan, Jumat (26/6/2020).

Selain warga Kota Medan, Warga Negara Asing juga berkunjung melihat kemewahan Masjid Raya Medan.

Masjid Raya Medan, berlokasi di Jalan Sisingamangaraja, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan. Masjid Raya Medan itu, merupakan bangunan megah tertua di Kota Medan.

Baca juga: Tukang Batu Spesialis Pembobol Rumah Dibekuk Polisi

Sejarahnya, Masjid Raya Medan dibangun pada tanggal 21 Agustus 1906 hingga 19 September 1909, atau menghabiskan waktu selama 3 tahun. Masjid yang biasa disebut Masjid Raya Al Mashun ini, pada saat itu, memiliki arsitektur megah dan unik.

Masjid Raya Medan tersebut hingga saat ini masih digunakan tempat beribadah umat muslim setiap harinya. Bangunan megah itu, merupakan peninggalan Sultan Deli di Sumatera Utara.

Reporter: Ones Lawolo

Editor: Sumarlin

Artikel Terkait
Baca Juga