Sering Kunker dan Bertemu Masyarakat, Ini Rahasia Ketua DPRD Kendari hingga Aman dari COVID-19
Musdar, telisik indonesia
Rabu, 10 Maret 2021
0 dilihat
Ketua DPRD Kendari, Subhan (kacamata hitam). Foto: Ist.
" Cara lainnya yang dilakukan Subhan yaitu mengelolah stres/pikiran dengan baik untuk menghindari penurunan fungsi kekebalan tubuh. "
KENDARI, TELISIK.ID - Ketua DPRD Kota Kendari, H Subhan ST, hingga kini masih aman dari paparan COVID-19.
Padahal, sebagai pejabat publik banyak aktivitas yang ia lakukan terkategori rentan tepapar virus Corona. Misalnya, selama pandemi melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) di luar daerah maupun bertemu dengan banyak masyarakat.
Diketahui data per Rabu 10 Maret di Kendari, orang yang terpapar Corona sebanyak 4.551 orang.
Sedangkan secara nasional Corona sudah menginfeksi 1.392.945 orang dan secara global 117.333.578 orang.
Politikus PKS itu mengungkapkan, ada beberapa langkah yang ia lakukan agar dapat terhindar dari paparan COVID-19. Pertama, disiplin menetapkan protokol COVID-19 dengan 3 M yakni, menjaga jarak (sosial distancing) memakai masker dan mencuci tangan.
Baca Juga: Kembali Diizinkan, Acara Musik hingga Budaya Kini Bisa Digelar
"Terkadang (bertemu masyarakat) tidak bisa kita hindari karena ini bagian tugas, untuk itu maka kita selalu menggunakan masker, selalu kita membawa hand sanitizer dan selesai kegiatan wajib mencuci tangan dengan sabun," kata Subhan, Rabu (10/3/2021).
Selain disipilin Prokes, ia bersama 34 dewan di DPRD Kendari rutin melakukan swab antigen sebelum dan setelah dari Kunker di luar daerah.
"Rutin kita swab antigen, karena itu juga bagian yang memberikan kepercayaan diri sekaligus untuk memastikan, karena bagaimanapun juga kita akan ke rumah bertemu dengan keluarga," ungkapnya.
Kemudian langkah yang dilakukan untuk mencegah virus Corona, Subhan mengkonsumsi vitamin untuk menjaga daya tahan tubuh atau imunitas. Vitamin yang konsumsi orang nomor 1 di DPRD Kendari yaitu vitamin C dan E.
"Itu yang selalu kita konsumsi setiap hari," kata Subhan.
Diketahui, tubuh memiliki sebuah sistem alami untuk menangkal penyakit baik dari infeksi virus maupun bakteri. Sistem ini dikenal dengan nama imunitas atau sistem kekebalan tubuh.
Baca Juga: Peserta Ungkap Peran Nazaruddin Jadi Juru Bayar di KLB Demokrat Sumut
Cara lainnya yang dilakukan Subhan yaitu mengelolah stres/pikiran dengan baik untuk menghindari penurunan fungsi kekebalan tubuh.
Subhan mengaku, banyak pekerjaan yang harus hadapi setiap harinya, mulai dari pekerjaan kantor, di masyarakat maupun tugas-tugas di partai. Meski demikian, pria kelahiran Gu, Buton Tengah 5 September 1975 tetap santai menjalankannya.
"Bagaimana kita fresh menjalani segala aktivitas. Karena pikiran juga menjadi salah satu yang bisa menurunkan imun tubuh," ungkap Subhan.
Cara selanjutnya, Subhan tetap berusaha menyempatkan waktu berolahraga, untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dalam melawan infeksi.
"Setiap pagi, tidak menentu (waktu berolahraga)," tutup Subhan.
Subhan berharap pandemi COVID-19 dapat segera berakhir sehingga aktifitas berjalan normal kembali. Terlebih sudah adanya vaksin. (B)
Reporter: Musdar
Editor: Fitrah Nugraha