Simak 4 Amalan Sunnah di Bulan Rajab yang Bisa Kamu Kerjakan

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Senin, 23 Januari 2023
0 dilihat
Simak 4 Amalan Sunnah di Bulan Rajab yang Bisa Kamu Kerjakan
Di bulan Rajab terdapat sejumlah amalan sunah yang dianjurkan untuk dilaksanakan. Foto: Repro google.com

" Bulan Rajab merupakan salah satu bulan haram, artinya bulan yang dimuliakan. Terdapat empat bulan haram, yakni Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab "

KENDARI, TELISIK.ID – Rajab merupakan salah satu bulan yang mulia dalam susunan tahun Hijriyah. Berhubungan dengan hal tersebut, terdapat beberapa amalan bulan Rajab sesuai sunnah yang bisa kita kerjakan.

Dikutip dari nu.or.id, bulan Rajab merupakan salah satu bulan haram, artinya bulan yang dimuliakan. Dalam Islam, terdapat empat  bulan haram, yakni Dzulqa'dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab.  

Rasulullah mencontohkan, saat memasuki bulan Rajab beliau membaca, “Allaahumma baarik lanaa fii rajaba wasya‘baana waballighnaa ramadlaanaa.

Artinya adalah “Duhai Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab dan bulan Sya’ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadan.” (Lihat Muhyiddin Abi Zakariya Yahya bin Syaraf An-Nawawi, Al-Adzkâr, Penerbit Darul Hadits, Kairo, Mesir).

Di bulan haram satu ini, terdapat sejumlah amalan sunnah yang dianjurkan untuk dilaksanakan.

Melansir detik.com, berikut beberapa amalan bulan Rajab sesuai sunah yang baiknya dilakukan setiap muslim:

1. Membaca Ayat-ayat Al-Qur'an

Sayid Ibn Thawus meriwayatkan bahwa seorang muslim dapat membaca Surat Al Ikhlas sebanyak 10.000 kali atau 1.000 kali atau 100 kali pada bulan Rajab. Terlebih jika dibaca pada hari Jumat maka di hari kiamat ia akan bercahaya dan cahaya tersebut dapat menariknya ke surga.

Baca Juga: Keutamaan dan Amalan Sunnah di Hari Jumat

2. Berdoa dan Perbanyak Istighfar

Dalam buku Doa & Amalan di Bulan Rajab Sya'ban dan Ramadan oleh Tim Zahra, disebutkan bahwa bulan Rajab adalah bulan pengampunan. Imam Ja'far ash Shadiq meriwayatkan bahwa Rasulullah SAW bersabda:

"Rajab adalah bulan pengampunan bagi umatku, maka perbanyaklah beristighfar di bulan ini, karena Ia Maha Pengampun lagi Maha Penyayang. Bulan Rajab dijuluki dengan al Ashab (pelimpahan) karena pada bulan ini terdapat rahmat Allah yang dilimpahkan kepada umatku. Sehingga perbanyaklah mengucap, “Aku memohon ampun kepada Allah dan aku meminta kepada-Nya agar diterima tobatku."

Rasulullah SAW menganjurkan untuk beristighfar sebanyak 70 kali di siang hari dan 70 kali di malam hari, lalu mengangkat tangannya dan berkata, “Ya Allah ampunilah aku dan terimalah tobatku."

3. Salat 4 Rakaat di Bulan Rajab

Ibn Thawus menyampaikan bahwa Rasulullah SAW bersabda, "Barang siapa salat empat rakaat di hari Jumat pada bulan Rajab antara Dzuhur dan Ashar, dengan membaca Surat Al Fatihah sekali dilanjutkan dengan ayat kursi tujuh kali pada rakaat pertama, serta Surat Al Ikhlas lima kali pada rakaat kedua, lalu mengucapkan, “Aku memohon ampunan dari Allah yang tidak ada Tuhan selain Dia, memohon ampun kepada Allah dan aku meminta kepada-Nya agar diterima tobatku."

4. Puasa Sunah Bulan Rajab

Dalam buku Masuk Neraka Gara-gara Puasa Rajab? Karya Ahmad Sarwat, dijelaskan oleh Imam An Nawawi bahwa salah satu amalan sunah yang dapat dikerjakan pada bulan Rajab adalah puasa. Ia mengatakan:

"Tidak ada keterangan tsabit tentang puasa sunah rajab, baik berbentuk larangan atau pun kesunahan. Namun pada dasarnya melakukan puasa hukumnya sunah (di luar Ramadan).

Baca Juga: Tahun Baru Islam, 4 Amalan Sunnah di Bulan Muharram

Dan diriwayatkan oleh Abu Daud dalam kitab Sunan bahwa Rasulullah SAW mensunnahkan berpuasa di bulan-bulan haram, sedang bulan Rajab termasuk salah satunya."

Mengutip buku Panduan Praktis Menjalankan Puasa Sunah oleh Siti Nur Aidah dijabarkan bahwa keutamaan dari puasa Rajab adalah layaknya melakukan puasa selama satu bulan. Rasulullah SAW bersabda, "Barang siapa berpuasa pada bulan Rajab sehari maka seperti ia puasa selama satu bulan." (HR. At Thabrani).

Selain itu, mengerjakan puasa sunah bulan Rajab dapat membuat pencatatan amal dihitung selama 60 bulan. Rasulullah SAW bersabda:

"Barangsiapa puasa pada tanggal 27 Rajab, Allah mencatatnya sebagaimana orang yang puasa selama 60 bulan."

Nah, itulah beberapa amalan yang dianjurkan dilakukan di bulan Rajab. Semoga kita diberikan kesehatan dan kemudahan untuk melaksanakan amalan-amalan sunah tersebut. (C)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga