Stok Hewan Kurban Sulawesi Tenggara Dipastikan Aman
Aris Mantobua, telisik indonesia
Selasa, 21 Juni 2022
0 dilihat
Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Tenggara memastikan sapi dan kambing untuk hari raya Idul Adha aman dari PMK. Foto: Aris Mantobua/Telisik
" Stok hewan kurban seperti sapi dan kambing di Sulawesi Tenggara, dipastikan aman dari Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan bisa memenuhi kebutuhan kurban sampai dengan hari raya Idul Adha "
KENDARI, TELISIK.ID - Stok hewan kurban seperti sapi dan kambing di Sulawesi Tenggara, dipastikan aman dari Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan bisa memenuhi kebutuhan kurban sampai dengan hari raya Idul Adha 1443 Hijriah.
Kabid Peternakan dan Kesehatan Hewan, La Ode Muh Jabal mengatakan, pihaknya sudah memastikan estimasi untuk jumlah hewan kurban Lebaran Idul Adha 1443 Hijriah di 17 kabupaten/kota Sulawesi Tenggara akan terpenuhi.
Hewan kuban sapi, estimasinya untuk kurban di seluruh daerah Sulawesi Tenggara 7.688 ekor, dengan jumlah keseluruhan stok mencapai 17.714 ekor. Sedangkan hewan kurban kambing estimasinya 2.630 ekor dengan total keseluruhan stok kambing mencapi 9.147 ekor.
"Sebenarnya kita ini surplus hewan ternak sapi dan kambing. Jadi kalau masalah kurban di hari raya Idul Adha nanti pasti akan terpenuhi untuk seluruh kabupaten/kota yang ada di Sulawesi Tenggara," ungkapnya, Senin (20/6/2022).
Jabal menjelaskan, terkait PMK yang sudah ada di beberapa wilayah Indonesia itu, akan terus dipastikan bahwa di 17 kabupaten/kota Sulawasi Tenggara aman dari penyakit tersebut. Pihaknya tidak akan membiarkan hewan ternak dari provinsi lain masuk ke Sulawesi Tenggara.
Baca Juga: Indikasi Penyakit Mulut dan Kuku di Sulawesi Tenggara Masih Nihil
"Selain melarang masuknya ternak dari provinsi lain, kami juga sudah memberikan beberapa obat tertentu kepada ternak yang ada, sehingga bisa mengantisipasi agar penyakit PMK tidak menjangkiti hewan ternak," terangnya.
Senada denga Jabal, Sekretaris Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Tenggara, Ari Sismanto mengungkapkan, stok sapi dan kambing menjelang hari raya Idul Adha akan tetap tersedia. Pihaknya terus berkoordinasi dengan pihak Karantina Hewan agar Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) tidak masuk di Sulawesi Tenggara.
Sampai saat ini pihaknya memastikan bahwa di Provinsi Sulawesi Tenggara belum ada indikasi PMK yang menjangkiti hewan ternak.
Baca Juga: Jelang Idul Adha, Ribuan Sapi di Jawa Timur Disuntik Vaksin
"Stok sapi dipastikan aman hingga hari raya nanti. Karena kita ini mempunyai kurang lebih 400 ribu ekor sapi sehingga ketersedian daging untuk kurban dan lain sebagainya masih bisa mencukupi untuk wilayah Sulawesi Tenggara," ungkapnya.
Sementara itu, warga Kota Kendari Edwin mengharapkan di hari raya kurban nanti tidak ada hewan yang berpenyakit mulut dan kuku.
"Semoga pihak terkait bisa mengatasi dan memastikan hewan ternak yang ada di Sulawesi Tenggara terhindar dari penyakit mulut dan kuku. Sehingga masyarakat Sulawesi Tenggara tidak was-was lagi saat membeli hewan kurban," tutupnya. (A)
Penulis: Aris Mantobua
Editor: Haerani Hambali