Tak Berharap ke Pemerintah, Warga Evakuasi Sendiri Pohon Tumbang di Lingkungan Tempat Tinggal

Ahmad Badaruddin, telisik indonesia
Selasa, 07 Maret 2023
0 dilihat
Tak Berharap ke Pemerintah, Warga Evakuasi Sendiri Pohon Tumbang di Lingkungan Tempat Tinggal
Tampak beberapa warga Kota Kendari melakukan pembersihan dan mengevakuasi sisa-sisa pohon tumbang di lingkungan tempat tinggal warga. Foto: Ahmad Badaruddin/ Telisik

" Sebagian warga Kota Kendari berinisiatif untuk mengevakuasi pohon-pohon tumbang yang ada di lingkungan tempat tinggal mereka agar dapat kembali beraktivitas seperti sedia kala "

KENDARI, TELISIK.ID - Pasca cuaca ekstrem berupa angin kencang disertai hujan deras yang melanda Kota Kendari pada Minggu (5/3/2023) sore, sejumlah pohon besar tumbang hingga menutupi ruas jalan sekitar rumah warga.

Kondisi tersebut membuat sebagian warga Kota Kendari berinisiatif untuk mengevakuasi pohon-pohon tumbang yang ada di lingkungan tempat tinggal mereka agar dapat kembali beraktivitas seperti sedia kala, salah satunya yang dilakukan oleh Anwar, warga Kelurahan Baruga, Kecamatan Baruga yang memotong sendiri pohon tumbang di depan rumahnya dan mengevakuasinya.

“Kebetulan kemarin angin kencang ini pohon tumbang, jadi saya pinjam senso teman terus saya potong-potong sendiri, biar tidak jatuh di jalan, supaya mobil juga bisa keluar,” tuturnya, Senin (6/3/2023).

Anwar sendiri mengaku berinisiatif melakukan evakuasi sendiri karena hingga saat ini belum ada pihak pemerintah yang membersihkan pohon tumbang di sekitar area rumahnya, ia juga berasumsi pemerintah masih sibuk mengatasi pohon tumbang ataupun mati listrik di daerah lain di Kota Kendari.

Kejadian yang sama juga terjadi di area kali Kadia, tepatnya di Jalan Kol H Abd Hamid, tampak beberapa warga melakukan aktivitas evakuasi pohon-pohon tumbang yang menutupi ruas jalan di area tersebut.

Baca Juga: Belum Diangkat, Sisa Pohon Tumbang Masih Hiasi di Kota Kendari

Salah seorang warga, Imran mengaku mereka berinisiatif melakukan evakuasi pohon-pohon yang tumbang di area tersebut karena tahu Pemerintah Kota Kendari masih sibuk dengan dampak dari badai kemarin.

“Kalau kita tunggu pemerintah yah pasti lama, soalnya kan bukan cuma di sini pohon tumbang, di tempat lain juga banyak, jadi kami bersihkan sendiri yang kami bisa, seperti yang menutupi jalan kayak begini,” ungkapnya sambil mengayunkan parangnya ke dahan-dahan pohon yang tumbang.

Baca Juga: Sejumlah Traffic Light di Kota Kendari Padam Akibat Hujan Deras dan Angin Kencang

Di sisi lain, ada juga warga yang mengeluhkan lambatnya kerja pemerintah dalam melakukan evakuasi pada pohon-pohon tumbang yang ada, seperti yang dikatakan oleh Suriani, seorang penjual buah di area kali Kadia.

“Kita bersihkan sendiri, soalnya kalau tunggu pemerintah, kapan? yang lalu saja pohon yang dipotong di sekitar Lawata itu lama baru dibersihkan,” tuturnya.

Kata Suriani, seharusnya kejadian itu bisa dicegah dengan pemerintah melakukan tindakan pencegahan berupa pemotongan dahan-dahan pohon yang rawan di seluruh Kota Kendari agar jika nantinya cuaca ekstrem kembali melanda Kendari kejadian seperti itu bisa terhindarkan. (A)

Penulis: Ahmad Badaruddin

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga