Tak Melulu Soal Usia, Alzheimer Rupanya Bisa Serang Remaja

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Minggu, 19 Februari 2023
0 dilihat
Tak Melulu Soal Usia, Alzheimer Rupanya Bisa Serang Remaja
Alzheimer biasanya menimpa orang berusia 65 tahun ke atas. Namun kasus di China, seorang remaja berusia 19 tahun mengidap penyakit penurunan daya ingat ini. Foto: Repro Detik.com

" Seorang remaja (19) di China menjadi pasien alzheimer atau penyakit penurunan daya ingat paling muda di dunia "

BEIJING, TELISIK.ID - Seorang remaja (19) di China menjadi pasien alzheimer atau penyakit penurunan daya ingat paling muda di dunia. Remaja asal Beijing tersebut diketahui mengalami gejala selama 2 tahun lamanya.

Gejala yang ia rasakan mulai dari kehilangan ingatan, kesulitan konsentrasi, reaksi yang delay, hingga kesulitan membaca.

Dilansir dari Halodoc.com, penyakit Alzheimer terjadi saat protein otak gagal berfungsi secara normal sehingga mengganggu kinerja sel otak (neuron). Ketika neuron rusak, sel otak kehilangan koneksi satu sama lain hingga akhirnya mati.

Dikutip dari Detik.com, ketika melakukan pemeriksaan di Capital Medical University di Beijing, remaja tersebut tidak bisa mengingat apa yang dia makan semalam. Tak hanya itu saja, dirinya juga harus mengundurkan diri dari SMA di tahun terakhirnya bersekolah.

Keluarga remaja ini tidak memiliki riwayat penyakit Alzheimer, dan tidak ada tanda-tanda selama masa kecilnya bahwa ia mungkin berisiko terkena penyakit saraf. Namun, laporan kasus menjelaskan dengan jelas dampak dari kesulitan ingatannya mulai terjadi pada dirinya di tahun sebelum dia di diagnosis.

Baca Juga: Doomsday Glacier Meleleh Picu Kenaikan Air Laut Dahsyat

Dari tes yang dilakukan terungkap bahwa area hipotalamus yang ada di otaknya yang berfungsi dalam peran kognitif sudah menyusut. Selain itu ditemukan juga kerusakan pada lobus temporal dan peningkatan protein. Hasil pemeriksaan tersebut merupakan sebuah ciri orang pengidap alzheimer.

Dokter yang melakukan pemeriksaan pun bingung karena usia pasien yang sangat muda. Penyakit penurunan daya ingat ini biasanya diidap oleh orang berusia 65 tahun ke atas. Presentase diagnosis sebelum usia 65 tahun hanya sebesar kurang lebih 10 persen dari semua kasus alzheimer.

"Ini adalah kasus termuda yang pernah dilaporkan yang memenuhi kriteria diagnostik kemungkinan (alzheimer) tanpa mutasi genetik yang diketahui," ucap dokter di Capital Medical University Beijing.

Simak gejala alzheimer di usia muda dikutip dari Rspkusolo.com yaitu:

Baca Juga: Pria Ini Tak Pernah Berhubungan Seks Tapi Punya 57 Anak, Kok Bisa?

Penurunan daya ingat

Sulit menemukan kata-kata yang tepat

Sulit mengingat waktu dan tempat, sulit membuat keputusan

Sulit melakukan pekerjaan atau tugas rutin

Mengalami perubahan suasana hati

Banyak penyebab dan faktor risiko alzheimer pada usia muda. Beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko terjadinya Alzheimer pada usia muda adalah faktor genetik, down syndrome, gangguan kognitif ringan dan gaya hidup. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga