Tanjung Pinang Muna Barat Sajikan View Eksotis

Putri Wulandari, telisik indonesia
Sabtu, 26 Agustus 2023
0 dilihat
Tanjung Pinang Muna Barat Sajikan View Eksotis
View senja di Desa Tanjung Pinang, Kecamatan Kusambi, Muna Barat memukau pengunjung. Foto: Ist.

" Nikmati senja di salah satu desa kecil yang ada di Kabupaten Muna Barat, pemandangan sore hari yang eksotis tak mengecewakan mata "

MUNA BARAT, TELISIK.ID - Nikmati senja di salah satu desa kecil yang ada di Kabupaten Muna Barat, pemandangan sore hari yang eksotis tak mengecewakan mata.

Pemandangan matahari terbenam itu bisa dinikmati di Desa Tanjung Pinang, Kecamatan Kusambi sebagai salah satu desa yang menyajikan fenomena alam yang indah.

Bagi kaum milenial tak asing lagi dengan Tanjung Pinang yakni sebuah desa yang terletak di Kecamatan Kusambi itu. Desa yang tak terlalu luas itu menyajikan pemandangan alam yang begitu eksotis jelang matahari terbenam.

Tanjung pinang telah lama diketahui oleh kalangan muda maupun tua, walaupun jembatan di tempat tersebut telah banyak rusak, tetapi hingga saat ini desa itu masih menjadi spot terbaik bagi para pecinta senja untuk sekedar healing atau berfoto ria di tempat tersebut.

Baca Juga: Pesta Adat Mataa, Cerminan Rasa Syukur dan Warisan Kota Baubau

"Ini dulu waktu kisaran 2017 lalu, masih bagus jembatannya, tapi pemandangan saat sore hari tidak pernah mengecewakan," ungkap salah satu pengunjung, Risna Sabtu (26/8/2023).

Tak hanya itu, selain memandangi matahari yang tenggelam, pengunjung dapat menikmati berbagai suguhan makanan ringan dan minuman dengan harga ramah di kantong, di tempat itu juga pengunjung dapat berkaraoke sembari menikmati angin sepoi-sepoi pinggir laut.

Salah satu penjual di nongki tanjung, Warni mengatakan, pengunjung biasa akan memadati tempat nongkrong saat malam Minggu atau menjelang weekend, pengunjung biasa berburu foto estetik berlatar senja, terlebih di kedai tempatnya bekerja pengunjung dapat memilih spot foto dari lantai dua yang telah disediakan atau di lantai bawah.

"Ramai pengunjung jelang malam hari, biasanya banyak yang datang saat malam Minggu, sekedar berfoto dan karaoke di tempat ini," ungkapnya.

Di salah satu tempat nongkrong itu juga, pemilik kedai telah menyiapkan mushola agar pengunjung tak perlu jauh-jauh untuk beribadah di masjid.

Baca Juga: Rasakan Sensasi Unik Wisata Terapi Ikan di Uwe Kohondao Liya Togo Wakatobi

Pengunjung juga tak perlu khawatir saat berkunjung di tempat itu, pasalnya warga di desa itu sangat ramah dan keamanan terjaga, seperti memarkir motor dengan harga Rp 2000 tanpa batas waktu.

Di sana juga, saat sore hari pengunjung dapat menikmati lalu lalangnya perahu nelayan yang akan mencari ikan atau akan ke bagang yang telah disiapkan di tengah laut.

Tak hanya sore hari, pemandangan pada malam hari pun tetap mampu membuat pengunjung terpukau, pasalnya bagang milik nelayan itu akan memancarkan cahaya lampu yang seolah menyatu dengan pemandangan alam di malam hari.

"Biar malam di sini tetap seru, apalagi kalau datang sama teman-teman," ungkap Sella. (A)

Penulis: Putri Wulandari

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga