Titip Kotak Bertuah, Mampir Hantu Wanita Gendong Anak Penuh Darah
Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Kamis, 11 Januari 2024
0 dilihat
Ilustrasi penempakan hantu wanita, yang kerap muncul menakuti seseorang. Foto: Istockphoto
" Suasana malam penuh misteri, kotak bertuah menjadi saksi bisu, menyimpan pusaka dan jimat. Berimbas penampakan wujud, hantu wanita mampir, membawa anak berselimut darah "
KENDARI, TELISIK.ID - Suasana malam penuh misteri, kotak bertuah menjadi saksi bisu, menyimpan pusaka dan jimat. Berimbas penampakan wujud, hantu wanita mampir, membawa anak berselimut darah.
Pada tahun 2001, ketika kakek dari seorang pria masih hidup dan mengalami penyakit yang asal usulnya tidak diketahui (non medis). Diyakini karena kotak berisi jimat tersebut dan tidak diperhatikan lagi oleh pemiliknya.
Ardan, seorang pria berusia 28 tahun, berbagi kisah horornya. "Waktu itu, kakekku suka koleksi jimat dengan pusaka, karena sudah tidak diurus (kotak bertuah), langsung kena dia (kakek), karena butuh makan (tumbal)," ucapnya, Kamis (11/1/2024).
Baca Juga: Mistik, Dapat Rezeki Nomplok karena Ular Hitam Datang Bawa Pesan
Di Puwaatu, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara, rumah tempat Ardan tinggal bersama ayahnya, Ismet (69). Kotak itu menjadi titipan yang membawanya pada kejadian supranatural.
"Kejadiannya dimulai saat kotak itu ditempatkan di pojok kamar kakek, pas dia (kakek) terbaring di atas kasur," kata Ismet, ayah Ardan.
Setiap malam, suasana tak terduga menghampiri, dengan hantu wanita gendong anak penuh darah yang muncul bersamaan dengan aroma harum bunga Kamboja yang biasa tumbuh pada area pemakaman.
Baca Juga: Mistik, Cerita Horor Muncul Badan Tanpa Kepala Depan Rumah
Sementara itu, Mirun, saudara Ardan, mengatakan, ketika hantu itu datang, penampakan yang mereka merasakan adalah seolah suhu ruangan terasa dingin. Anak kecil yang dibawanya kelihatan sehat, tetapi tubuhnya dipenuhi darah.
Ardan bercerita, bahkan ayahnya, yang awalnya skeptis, berusaha mencari solusi agar mereka terlepas dari kisah horor yang menghantui setiap malam.
Beruntungnya, kejadian kurang mengenakan tersebut dapat mereka atasi. Dengan cara membakar semua kotak berisi jimat tersebut dan mendapatkan pendampingan dari seorang ustadz yang mereka kenal, Ardan dan keluarganya disarankan lebih mendekatkan diri dan fokus untuk beribadah sesuai ajaran Islam yang dianutnya. (A)
Penulis: Ahmad Jaelani
Editor: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS